Categories: Daerah

Waspada, Angin Kencang di NTT Berlangsung Sampai Agustus

Kupang–Angin kencang yang melanda wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) saat ini masih akan berlangsung sampai Agustus 2019.

Angin kencang dipicu perbedaan tekanan udara yang cukup signifikan antara Australia dan wilayah Asia.

Prakirawan Badan MKG Stasiun El Tari Kupang Nanik Tresnawati menjelaskan saat ini tekanan udara di Australia berkisar 1.038 milibar (Mb) sedangkan di wilayah Asia berkisar 999 Mb.

“Selisih tekanan udara yang cukup signifikan ini, maka gradient tekanan udara semakin rapat sehingga menyebabkan angin kencang,” kata Nanik menjawab pertanyaan wartawan lewat Grup WhatsApp Info Publik MKG (Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) NTT, Kamis (6/6).

Menurut Nanik, kecepatan angin ketinggian gelombangn di semua perairan yang dilewatinya termasuk perairan NTT.

Akan tetapi menurut Nanik, angin kencang yang terjadi di wilayah NTT mereda sebelum Agustus jika ada gangguan di Australia yang menganggu konsentrasi angin.

Saat ini tinggi gelombang di NTT berkisar 2-3 meter dan kecepatan angin 10-25 knot per jam. (gma)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…

1 day ago

Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…

2 days ago

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

2 days ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

3 days ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

4 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

4 days ago