Daerah

Warga Berlarian Selamatkan Diri saat Kebakaran Cerobong Asap PLTD Tenau

Kupang – Warga yang bermukim di dekat Pembangkit Listrik Tenaga Disel (PLTD) IPP Cogindo Tenau, Kota Kupang panik dan berlarian menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran, Jumat (17/3/2023).

Kebakaran terjadi pada Peredam Cerobong Asap PLTD, tidak merembet ke bagian lainnya. Api berhasil dipadamkan oleh petugas PLN.

Megasari, saksi mata yang juga warga yang bermukim di perumahan Palma Hill mengatakan, seluruh penghuni di perumahan tersebut melarikan diri. “Saya trauma dengan kebakaran depo Pertamina di Jakarta, apalagi rumah hanya berbatasan pagar dengan PLTD,” kata Megasari.

Menurutnya, beberapa warga memukul tiang listrik sebagai tanda bahaya agar warga lainnya menyelamatkan diri, sebab saat kejadian, tambahnya, tidak ada bunyi sirene dari PLTU.

Menurut Mega, saat kejadian, ia berada di kamar mandi. “Saya lari dengan sampo masih di rambut,” ujarnya.

Kendati kebakaran tidak merembet ke bagian lainnya, ia minta pihak PLTU memberikan perhatian serius kepada fasilitas pembangkit listrik tersebut, agar tidak terulang kembali musibah kebakaran yang sama di masa mendatang. “Kita belajar banyak hal dari kejadian ini, gotong-royang dan tolong-menolong,” ujarnya.

Dia juga menyarankan kepada PLTD menggelar sumulasi evakuasi warga saat terjadi musibah. Pasalnya, perumahan tersebut hanya berbatasan pagar dengan pembangkit. “Kita cari sulusi supaya ada kenyamanan dan keamanan bersama,” tandasnya.

Mega juga minta pihak PLTD meningkatkan keamanan fasilitas negara tersebut. Untuk itu, warga bersama aparat kelurahan, rencana bertemu pihak PLTU untuk membahas persoalan tersebut. “Kalau boleh keamanan lebih ditingkatkan,” ujarnya. (gma)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Setelah 15 Tahun dan Dua Presiden, Bisakah Prabowo Tuntaskan Pencemaran Laut Timor dan Pulau Pasir?

Jakarta - Pemerintahan baru yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto mendapat apresiasi dari masyarakat Indonesia, terutama…

53 mins ago

Johni Asadoma jadi Koki Burger di CFD, Diserbu Ratusan Warga

Kupang - Calon Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma menjadi Koki Burger di Area Car Free…

2 hours ago

Program Sebagus Apapun Tak Akan Jalan, Jika Tanpa Jaringan ke Pusat Seperti Melki-Johni

Kupang - Cawagub NTT Johni Asadoma menegaskan, program sebagus apapun dari para pasangan calon (paslon)…

5 hours ago

YTB Kota Kupang Kampanyekan Kesehatan Mata Pada Anak.

Kupang - Pasca perayaan hari penglihatan sedunia, tangga 10 Oktober kemarin, Yayasan Tanpa Batas (YTB)…

7 hours ago

Alumni Don Bosco Kupang Deklrasi Menangkan Melki-Johni

Kupang - Keluarga Besar Alumni Putra Putri Don Bosco (Papidos) yang merupakan wadah berhimpun lulusan…

13 hours ago

Johni Asadoma Diundang Khusus Sampaikan Orasi Kebangsaan di Diklat Kokam Pemuda Muhammadiyah

Kupang - Cawagub NTT Johni Asadoma diundang khusus untuk menghadiri kegiatan Pendidikan dan Latihan Dasar…

15 hours ago