Humaniora

Tim SAR Selamatkan Wisatawan Malaysia dan Indonesia di Perairan Komodo

Labuan Bajo – Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi penumpang kapal wisata yang mengalami patah kemudi di Perairan Pulau Komodo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, Selasa (11/7/2023).

Kapal Pinisi Dragonet 01 patah kemudi saat berlayar dari Pulau Padar menuju Pulau Komodo sekitar pukul 10.00 Wita.

Penumpang kapal adalah wisatawan Indonesia sebanyak 10 orang dan dua orang wisatawan Malaysia, satu orang tour quide, kapten kapal dan lima kru.

“Tim SAR Gabungan setelah menuju lokasi mendapatkan informasi dari tour guide yang ada di kapal pinisi Dragonet bahwa mereka memutuskan untuk pelan-pelan mencoba lego jangkar di Loh Liang Pulau Komodo agar tidak terombang-ambing oleh gelombang yag lumayan tinggi sekitar 1.24-2.5 meter, sekitar pukul 14.00 Wita Tim SAR Gabungan menemukan Kapal Pinisi Dragonet yang telah lego jangkar dengan aman dan langsung mengevakuasi seluruh penumpang berjumlah 13 Orang menuju Pelabuhan KSOP Labuan Bajo sedangkan kru kapal memilih untuk bertahan di kapal untuk melakukan perbaikan kapal,” ungkap Kepala Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan selaku SMC (SAR Mission Coordinator)

Menurutny, kondisi penumpang dalam keadaan sehat hanya sedikit lemas setelah terombang-ambing sekitar satu jam di perairan Pulau Komodo Labuan Bajo.

Pada pukul 17.40 Wita Tim SAR Gabungan dan Para Penumpang tiba di Pelabuhan KSOP Labuan Bajo dan seluruh penumpang kembali ke penginapan masing-masing, dalam evakuasi juga Speed Polair Labuan Bajo turut membantu proses evakuasi karena gelombang yang tinggi sehingga penumpang sebagian dipindahkan ke speed boat Polair. (*/basarnas)

Editor: Gamaliel

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Siklon Errol, Malam Ini Sampai Sabtu NTT Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang

Kupang - Bibit siklon 96S yang muncul Laut Timor beberapa hari lalu, telah berkembang jadi…

2 hours ago

Ini Rute Lengkap Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Prosesi Jalan Salib menyambut Hari Raya Jumat Agung digelar Pemuda Klasis Kota Kupang,…

1 day ago

Pemuda GMIT Siapkan Prosesi Paskah, Didukung Penuh Pemerintah Kota

Kupang - Wali Kota Kupang Christian Widodo Bersama Wakil Wali Kota Kupang, Serena C. Francis…

1 day ago

Pesan Wagub Johni Asadoma di Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT Johni Asadoma menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pemuda…

1 day ago

Menteri Koperasi dan Wagub Johni Asadoma Resmikan Koperasi Multi Pihak NTT Mandiri

Kupang - Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi bersama Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Timur (NTT)…

1 day ago

Remaja Batuplat Tenggelam di Lubang Bekas Galian C, Ditemukan di Kedalaman 4 Meter

Kupang - Jefrianto Haga, 22, remaja asal Kelurahan Batuplat, Kecamatan Alak, Kota Kupang, NTT, dievakuasi…

2 days ago