Ilustrasi Pasangan Mesum
Kupang–Aparat Satpol PP Kupang mengamankan dua pasangan pemuda dan pemudi yang tengah asyik berpacaran dan berbuat mesum di parkiran rumah jabatan Bupati Kupang, Nusa Tenggara Timur.
Dua pasangan tersebut diketahui berinisial JL (mahasiswa) dan pasangannya RM (mahasiswi), serta AB (sopir mobil rental) dan pasangannya, MAS (pramuniaga). Mereka kemudian digelandang ke pos Satpol PP.
Kepala Seksi Trantibum Satpol PP Kabupaten Kupang Armand kepada sejumlah wartawan, Senin (6/11/2017) malam, mengatakan, dua pasangan ini berada di parkiran hingga di atas pukul 22.00 Wita sehingga langsung diamankan.
Saat diamankan, lanjut Armand, pasangan mahasiswa dan mahasiswi salah satu universitas di Kota Kupang itu tengah asyik berpacaran.
Sementara pasangan sopir mobil rental dan pramuniaga tengah berbuat mesum di dalam mobil.
“Kami amankan mereka pada saat patroli rutin. Karena di atas pukul 22.00 Wita, sudah dilarang untuk duduk di area parkir,” kata Armand.
Setelah diamankan di pos Satpol PP, dua pasangan itu kemudian diberi pembinaan serta diberi hukuman menyapu halaman rumah jabatan bupati dan membuat surat pernyataan tidak mengulangi perbuatan mereka. (giran/kompas.com)
Kupang - Jelang periode mudik lebaran 2025, Indosat luncurkan "Unparalleled Network Services Guaranteed" yang merupakan…
Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT Johni Asadoma menanam pohon seusai memimpin upacara peringatan Hari…
Kupang - Sebanyak empat pelaku yang membunuh Aprian Boru, 27, di Kawasa Hutan Kelurahan Manulai…
Kupang - Wakil Gubernur NTT, Johni Asadoma berkesempatan menghadiri dan membuka Konferensi Wilayah (Konferwil) Ke-IV…
Kupang - Provinsi NTT berpotensi dilanda cuaca ekstrem berupa hujan lebat, disertai petir dan angin…
Washington: Pemerintahan Amerika Serikat (AS) di bawah Presiden Donald Trump membekukan operasional sejumlah media yang…