Siswa SMA 2 Kupang Tengah Tenggelam di Bendungan Tilong

  • Whatsapp
Foto: dok polisi

Kupang – Alfin Haeleke, 18, siswa kelas II SMA Negeri 2 Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, tenggelam di Bendungan Tilong, Sabtu (27/3/2021) pagi.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, Alfin bersama tiga rekannya, Nebayot Asamene, 18, Yandres Ome, 17, dan Nirius Nenohai, 18, datang ke bendungan Tilong setelah untuk mandi setelah lari pagi.

Read More

Tiba di bendungan, Alfin langsung berenang dengan cara terjun ke air. Namun, setelah berenang beberapa meter, ia berteriak sambilmelambaikan tangannya minta tolong.

Rekan korban berusaha menolong dengan berenang mendekati korban, namun mereka memilih kembali ke darat kerena kelelahan. Peristiwa ini kemudian dilaporkan ke polisi oleh warga setempat.

Kapolsek Kupang Tengah, Ipda Elpidus Kono Feka, meminta bantuan Basarnas dan Tagana Dinas Sosial untuk proses evakuasi dari bendungan Tilong.  Tim Basarnas menerjunkan perahu karet dan sejumlah peralatan melakukan pencarian di sekitar bendungan Tilong, namun belum menemukan korban. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *