Categories: Hukum

Seorang Perempuan Dijambret 2 Pemuda di TDM Kupang

Kupang–Aksi penjambretan terjadi di Jalan Bundaran PU, Kelurahan Tuak Daun Merah (TDM), Kota Kupang, Sabtu (16/3) petang.

Sialnya, satu dari dua pelaku tertangkap warga dan dihajar hingga babak belur, sedangkan satu pelaku lagi berhasil melarikan diri.

Sesuai keterangan Novi, saksi mata, kejadian bermula ketika korban, W, perempuan asal Desa Noelbaki, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang mengendarai sepeda motornya melintas di Jalan Bundaran PU, tidak jauh dari pertigaan jalan Suverdi.

Tiba-tiba dari arah belakang, muncul dua pelaku yang langsung merampas tas korban hingga terjatuh dari sepeda motor.

Pelaku yang merampas tas kemudian turun dari sepeda motor dan melarikan diri. Namun, ia langsung dikejar warga yang melihat kejadian tersebut. “Karena dikejar, pelaku kemudian membuang tas. Tas sudah diambil dan tidak ada barang yang hilang,” ujarnya kepada wartawan.

Sedangkan pelaku yang mengendarai sepeda motor melarikan sepeda motornya menuju Jalan Suverdi. Namun, dia berhasil ditangkap warga yang langsung menghakiminya.

Beruntung polisi dari Polres Kupang Kota segera tiba dan mengamankan pelaku bersama sepeda motornya. Sedangkan pelaku yang melarikan diri masih dalam pengejaran polisi. Aksi penjambretan itu mengakibatkan ruas Jalan Bundaran PU dan Suverdi macet. (gma)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Ini Rute Lengkap Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Prosesi Jalan Salib menyambut Hari Raya Jumat Agung digelar Pemuda Klasis Kota Kupang,…

9 hours ago

Pesan Wagub Johni Asadoma di Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT Johni Asadoma menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pemuda…

11 hours ago

Menteri Koperasi dan Wagub Johni Asadoma Resmikan Koperasi Multi Pihak NTT Mandiri

Kupang - Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi bersama Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Timur (NTT)…

18 hours ago

Remaja Batuplat Tenggelam di Lubang Bekas Galian C, Ditemukan di Kedalaman 4 Meter

Kupang - Jefrianto Haga, 22, remaja asal Kelurahan Batuplat, Kecamatan Alak, Kota Kupang, NTT, dievakuasi…

23 hours ago

General Manager PLN IUW NTT Perkenalkan PLN Mobile di Lanud El Tari Kupang

Kupang - Di sela rangkaian kegiatan bakti sosial HUT TNI AU Tahun 2025, General Manager…

1 day ago

Terjawab, Pertamina Ungkap Fakta di Balik Isu BBM Tercampur Air di Kupang

Kupang - Pertamina Patra Niaga melakukan inspeksi mendadak ke sebuah SPBU di Jalan Frans Lebu…

2 days ago