Foto: Pertamina
Kupang – PT Pertamina menggelar berbagai kegiatan menyambut Bulan Suci Ramadan 2024 di Nusa Tenggara Timur (NTT). Rangkaian kegiatan sejak 25 Maret 2024 mulai dari peresmian dan riding MyPertamina Motor Club Chapter NTT.
Selain itu, aktifvasi MyPertamina, pengisian bahan bakar minyak (BBM) jenis pertamax menggunakan MyPertamina, serta berbagi takjil gratis kepada konsumen di SPBU 5485114 Kota Kupang.
Kegiatan ini diikuti 50 orang antara lain dari pekerja pertamina, Fuel Terminal Tenau, Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) El Tari, Hiswana Migas, Komunitas Ikatan Motor Indonesia (IMI), UMKM, dan masyarakat umum.
Sales Area Manager Retail NTT Ziko Wahyudi mengatakan, donasi ramadan diberikan kepada Yayasan Nurul Iman, Dompet Dhuafa, Panti Asuhan Yatim, serta berbuka bersama dengan Usaha Kecil dan Komunitas (Beduk).
Menurutnya, dalam kegiatan ini, juga disampaikan promo MyPertamina yang sedang berlangsung selama bulan ramadan serta program Jawara MyPertamina agar diikuti oleh komunitas motor club di NTT. “Kegiatan ini bisa terwujud karena mendapat dukungan dari berbagai pihak dan juga turut dalam kegiatan yang positif,” ujarnya, Sabtu (20/3).
Selain itu sebagai tanggung jawab sosial terhadap masyarakat, lanjut Ziko, Pertamina bersama komunitas menggelar serangkaian kegiatan yang salah satunya adalah berbagi dengan memberikan santunan dan berbagi takjil gratis tersebut. (gma)
Jakarta - Data dari Sistem Informasi Pengelolaan Sampah Nasional (SIPSN KLHK) tahun 2024 mengungkapkan bahwa…
Kupang - Aktivitas Gunung Lewotolok di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timu masih tinggi. Selama peringatan…
Kupang - Bibit siklon 96S yang muncul Laut Timor beberapa hari lalu, telah berkembang jadi…
Kupang - Ibadah Jumat Agung mengenang kisah penyaliban Yesus Kristus di Kupang, Nusa Tenggara Timur,…
Kupang - Prosesi Jalan Salib menyambut Hari Raya Jumat Agung digelar Pemuda Klasis Kota Kupang,…
Kupang - Wali Kota Kupang Christian Widodo Bersama Wakil Wali Kota Kupang, Serena C. Francis…