Categories: Dunia

Republik Turki Resmi Ganti Nama Menjadi Turkiye

Turkiye – Republik Turki telah berganti nama menjadi Republik Turkiye setelah PBB mengesahkan pergantian nama tersebut pada 1 Juni 2022

Adapun Turki atau Turkey dalam bahasa setempat berarti ayam kalkun. Itu sebabnya, Menlu Turki Mevlut Cavusoglu mengusulkan pergantian nama negara tersebut.

Juru Bicara Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres, Stephane Dujarric menyampaikan penggantian nama dinyatakan sah sejak surat pengajuan diterima.

Pemerintahan Presiden Recep Tayyip Erdogan telah memperjuangkan agar negaranya, yang dikenal internasional sebagai “Turkey”, dapat disebut sebagai “Turkiye” sebagaimana dieja dan diucapkan dalam bahasa Turki. Masyarakat lokal menyebutnya “Turkiye” sejak deklarasi kemerdekaan pada 1923.

Desember lalu, Erdogan memerintahkan penggunaan “Turkiye” dengan tujuan representasi budaya dan nilai-nilai Turki. Ini termasuk penulisan “Made in Turkiye” untuk mengganti “Made in Turkey” untuk produk ekspor. Begitu pula istilah yang digunakan Kementerian-Kementerian Turki dalam dokumen resmi.

Pemerintah pada tahun ini juga merilis video sebagai langkah promosi ganti nama dalam bahasa Inggris. Video tersebut memperlihatkan turis dari berbagai belahan dunia mengatakan “Hello Turkiye” di sejumlah tempat wisata terkenal.

Belum diketahui apakah nama baru tersebut akan sukses dipakai oleh seluruh dunia. Tahun 2016, Republik Ceko resmi mendaftarkan nama negara yang lebih singkat, Czechia, namun masih banyak yang menggunakan nama panjangnya.

Televisi Turki yang berbahasa Inggris, TRT World, sudah menggunakan “Turkiye”, meski kata “Turkey” sekali-kali keluar lantaran beberapa jurnalis masih belum terbiasa akan perubahan ini.

Keputusan itu dijelaskan dalam sebuah artikel TRT World awal tahun ini. Disebutkan bahwa ketika warganet mencari “Turkey” melalui Google, muncul rentetan gambar, artikel, dan definisi kamus yang bertabrakan dengan ayam kalkun. Diketahui sebagai ayam yang kerap dijadikan santapan Thanksgiving atau Natal itu dikenal luas sebagai “Turkey” dalam bahasa Inggris.

“Turkey didefinisikan sebagai ‘sesuatu yang gagal secara buruk’ atau ‘orang yang bodoh atau konyol’,” imbuh TRT, mengacu pada definisi kamus Cambridge. Masyarakat Turki pun dikatakan lebih suka negaranya disebut sebagai Turkiye. (gma/medcom)

Komentar ANDA?

Canra Liza

View Comments

  • Ingin meningkatkan keandalan dan efisiensi peralatan Anda? Temukan Balanset-1A - perangkat analisis keseimbangan dan getaran canggih yang dikenal karena efektivitas praktisnya.

    Balanset-1A memiliki dua sensor getaran dan takometer laser, memungkinkan penyeimbangan dalam satu atau dua bidang. Perangkat ini tidak hanya mengukur getaran tetapi juga secara otomatis menghitung parameter penyeimbangan, membuat prosesnya lebih sederhana.

    Pengguna memuji Balanset-1A karena akurasinya yang tinggi dan kemudahan penggunaannya. Perangkat mengarsipkan semua hasil, memfasilitasi pembuatan laporan yang mudah dan prosedur penyeimbangan berulang, yang menghemat waktu dan sumber daya.

    Jangan abaikan kesempatan untuk meningkatkan efisiensi peralatan Anda. Pesan Balanset-1A hari ini dan nikmati manfaatnya secara langsung.

    Di sini Anda dapat membaca lebih lanjut tentang Alat penyeimbang untuk kegiatan perbaikan dan pemeliharaan mesin

Recent Posts

Gubernur NTT Dorong Apoteker Kembangkan Obat Herbal Tradisional

Kupang - Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena menerima kunjungan Ketua Ikatan Apoteker Indonesia (IAI)…

3 hours ago

Wagub NTT Pimpin Rapat Bahas Kondisi PT Semen Kupang, Perusahaan Tidak Baik-baik Saja

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Timur (NTT) Johni Asadoma memimpin rapat terbatas dengan…

4 hours ago

Lapas Kelas IIA Kupang Produksi Batako Gunakan FABA PLTU Bolok dan Panaf

Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) NTT melalui PLN Unit Pelaksana Pembangkitan…

8 hours ago

Melki-Johni Luncurkan “Meja Rakyat” dan Sekretariat Ayo Bangun NTT, Respon Pengaduan secara Cepat

Kupang - Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma (Melki-Johni)…

11 hours ago

PLN – Pindad Sinergi Kembangkan Pembangkit Listrik Bersih Untuk Wilayah 3T

Bandung - PT PLN (Persero) bersama dengan PT Pindad menandatangani memorandum of understanding (MoU) dalam…

14 hours ago

Fary Francis Dilantik jadi Deputi BP Batam

Kupang - Komisaris Utama PT Asabri Fary Francis menempati jabatan baru sebagai deputi bidang pengusahaan…

14 hours ago