Hukum

Proses Hukum Kasus Anggota DPRD TTS Aniaya Pebalap Sepeda Tetap Jalan Meski Sudah Berdamai

SoE – Proses hukum kasus dugaan penganiayaan oleh Roy Babis, anggota DPRD TTS, terhadap dua remaja, pebalap sepeda dalam event grastrack sepeda di Kota SoE pekan lalu tetap berjalan meski terduga pelaku, Roy Babis sudah berdamai dengan salah satu korban.

Kasat reskrim Polres TTS, Iptu Joel Ndolu kepada wartawan, Kamis (10/8) mengatakan penyidik telah menjadwalkan pemeriksaan terhadap kedua korban, FH dan CH serta sejumlah saksi pada Jumat (11/8/2023).

“Kita sudah layangkan surat untuk besok hari Jumat (11/8/2023), kita periksa korban dua orang dan dua orang saksi. Kita jadwalkan besok jam 9 pagi sudah mulai dengan pemeriksaan,”ucap Kasat Reskrim Joel Ndolu.

Dikatakan penyidik juga menjadwalkan pemeriksaan terhadap panitia pelaksana dan juga penanggung jawab kegiatan gasstrack sepeda.”Nanti kita jadwalkan untuk periksa panitia gasstreack dan penanggungjawab kegiatan gasstreack,”pungkas Kasat Joel.

Aksi tidak terpuji yang diduga dilakukan Anggota DPRD dari Partai PKB ini disaksikan masyarakat di arena grasstrack Kota SoE pekan lalu.

Informasi yang diperoleh, Roy tiba-tiba masuk dalam lintasan dan melakukan aksinya. Korban CA dan rekannya dihadang oleh sang wakil rakyat di tengah arena Grasstrack saat balapan berlangsung.

Pukulan dan tendangan diduga dilayangkan Roy kepada korban. Saat terjatuh, korban yang masih berstatus anak dibawa umur tersebut masih dihajar menggunakan sepeda oleh sang wakil rakyat hingga pingsan dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soe.

Sementara dalam pemberitaan sejumlah media Roy menyampaikan kalau dirinya hanya mendorong korban. Roy dan salah satu korban yang berasal dari kota Kupang sudah berdamai. Kabarnya korban CA menolak berdamai.(Jmb)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Siklon Errol, Malam Ini Sampai Sabtu NTT Dilanda Hujan Lebat dan Angin Kencang

Kupang - Bibit siklon 96S yang muncul Laut Timor beberapa hari lalu, telah berkembang jadi…

13 hours ago

Ini Rute Lengkap Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Prosesi Jalan Salib menyambut Hari Raya Jumat Agung digelar Pemuda Klasis Kota Kupang,…

2 days ago

Pemuda GMIT Siapkan Prosesi Paskah, Didukung Penuh Pemerintah Kota

Kupang - Wali Kota Kupang Christian Widodo Bersama Wakil Wali Kota Kupang, Serena C. Francis…

2 days ago

Pesan Wagub Johni Asadoma di Prosesi Jalan Salib Pemuda Klasis Kota Kupang

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT Johni Asadoma menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh pemuda…

2 days ago

Menteri Koperasi dan Wagub Johni Asadoma Resmikan Koperasi Multi Pihak NTT Mandiri

Kupang - Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi bersama Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Timur (NTT)…

2 days ago

Remaja Batuplat Tenggelam di Lubang Bekas Galian C, Ditemukan di Kedalaman 4 Meter

Kupang - Jefrianto Haga, 22, remaja asal Kelurahan Batuplat, Kecamatan Alak, Kota Kupang, NTT, dievakuasi…

2 days ago