Categories: Politik

PPP Putuskan Dukung Prabowo

Foto : Media IndonesiaFoto : Media Indonesia
Foto : Media Indonesia

Jakarta: Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) memutuskan untuk berkoalisi dengan Partai Gerindra. Mereka akan mengusung Prabowo Subianto sebagai calon Presiden bersama partai tersebut.

“Akhirnya hari ini, 12 Mei 2014 pada pukul 02.00 dini hari, secara resmi Rapimnas II PPP telah menetapkan secara bulat dan aklamasi mendukung Haji Prabowo Subianto sebagai Calon Presiden,” kata Ketua Umum PPP, Suryadharma Ali, seusai rapimnas di Jakarta, Senin dini hari.

Pada rapimnas II PPP, sebelumnya muncul tiga opsi koalisi. Pertama, opsi mendukung Prabowo, kedua mendukung Joko Widodo (Jokowi), dan ketiga berkoalisi dengan Aburizal Bakrie dan menempatkan Wakil Ketua Umum PPP Lukman Hakim Saefuddin
menjadi calon wakil presiden.

Rapimnas ini digelar oleh partai berlambang Kakbah tersebut guna memutuskan arah koalisi sejak Sabtu (10/5/2014) sore. Rapimnas sempat diskors pada Minggu dini hari dan baru dilanjutkan kembali pada Minggu malam.

Sebelum rapimnas digelar, dalam internal PPP, sempat terjadi kericuhan. Kericuhan ini terjadi saat Ketua Umum, Suryadharma Ali, ikut mendatangi kampanye Gerindra dan kemudian menyatakan dukungannya ke Prabowo. Namun, dukungan tersebut ditolak sebagian anggota PPP karena dinilai tidak sesuai dengan AD/ART PPP dan sempat menimbulkan ketegangan dan aksi saling pecat.

Konflik tersebut kemudian reda setelah dilakukan islah melalui mukernas di Bogor, Jawa Barat, dan kemudian bersepakat untuk menggunakan rapimnas sebagai forum pengambilan keputusan arah koalisi. (sumber: metrotvnews.com)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Seorang Siswa SMA 1 Rote Barat Laut Tewas Gantung DiriSeorang Siswa SMA 1 Rote Barat Laut Tewas Gantung Diri

Seorang Siswa SMA 1 Rote Barat Laut Tewas Gantung Diri

Kupang - Seorang siswa SMA Negeri 1 Rote Barat Laut berinisial ROPL,18 tahun ditemukan tewas…

31 minutes ago
PLN Mendapat Apresiasi atas Respons Cepat Pulihkan Kelistrikan di Layanan Publik BaliPLN Mendapat Apresiasi atas Respons Cepat Pulihkan Kelistrikan di Layanan Publik Bali

PLN Mendapat Apresiasi atas Respons Cepat Pulihkan Kelistrikan di Layanan Publik Bali

Bali - Direktur Utama PT PLN (Persero) mengunjungi langsung sejumlah fasilitas publik untuk memastikan operasional…

1 hour ago
PLN UIW NTT Terlibat Dalam Revitalisasi Sekolah dan Digitalisasi Pendidikan di SBDPLN UIW NTT Terlibat Dalam Revitalisasi Sekolah dan Digitalisasi Pendidikan di SBD

PLN UIW NTT Terlibat Dalam Revitalisasi Sekolah dan Digitalisasi Pendidikan di SBD

Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Nusa Tenggara Timur siap mendukung program…

15 hours ago

Transisi Energi Flores, Ahli Geothermal: Lebih Murah dan Bermanfaat

Mataram - Ahli geothermal Institut Teknologi Bandung (ITB), Ali Ashat, menyebut potensi geothermal di Flores…

19 hours ago

Seleksi Calon Komisaris dan Direksi Bank NTT Tutup 7 Mei, 13 Orang Sudah Mendaftar

Kupang - Seleksi calon komisaris dan direksi Bank NTT sudah dimulai sejak beberapa hari lalu,…

20 hours ago

Enam Imigran Asal China dan 5 WNI Ditangkap di Rote

Kupang - Polres Rote Ndao mengamankan enam imigran asal China termasuk seorang perempuan, dan 5…

2 days ago