Komodo Rebutan Makanan/Foto: Gamaliel
Jakarta – Populasi Komodo di Taman Nasional (TN) Komodo sampai akhir 2021 mencapai 3.303 ekor.
Jumlah itu telah mengalami penambahan jika dibandingkan populasi komodo pada 2020 sebanyak 3.163 ekor. Pada 2018 populasi komodo sebanyak 2.899 ekor, dan 2019 sebanyak 3.022 ekor.
“Data ini diperoleh berdasarkan pelaksanaan kegiatan monitoring intensif pada populasi biawak komodo yang ada di TN Komodo oleh para ranger Balai Taman Nasional Komodo dan para peneliti di Yayasan Komodo Survival Program,” kata Kepala Balai Taman Nasional Komodo Lukita Awang di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta Pusat, Senin (27/6).
Selain itu, berdasarkan pemantauan yang dilakukan, perilaku satwa komodo yang ada di tempat wisata juga mengalami perubahan dibanding dengan komodo yang berada wilayah bukan kawasan wisata.
“Ternyata komodo di tempat wisata kewaspadaannya berkurang. Ia cenderung dekat dengan manusia. Selain itu, masa tubuhnya juga berbeda. Di tempat wisata komodo terberat 100 kilogram dan nonwisata itu paling besar 79 kilogram,” ungkap dia.
Perubahan itu, kata dia berpengaruh pada kemampuan komodo itu bertahan hidup sendiri di alam liar.
Dengan bobot tubuh yang berat saja, komodo jadi tidak bisa memburu mangsanya dengan maksimal. Selain itu, akan berpengaruh juga pada daya jelajah habitat satwa komodo. “Di sinilah kenapa kita harus menjaga kestabilan, tak hanya ekosistem, termasuk komodonya sendiri dan perilaku asli komodonya. Misalnya pada 2017 kita sudah menghentikan pemberian pakan karena dapat mengubah perilakunya,” beber dia.
“Jangan sampai tiba-tiba komodonya udah gak bisa tuh mengejar mangsa. Karena secara umum akan sulit mencari makan secara alami, apalagi fight,” imbuhnya. (*/mi)
Kupang - Dalam rangka mengedukasi dan mengenalkan manfaat dan bahaya listrik sejak dini kepada siswa-siswi…
Kupang - Siswa SD Kaniti di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, NTT,…
Mataram - Memenuhi permintaan warga sekitar lokasi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Timor 1,…
Kupang - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka menyerahkan bantuan berupa laptop, tas, dan sepatu…
Kupang - Seorang siswa SMA Negeri 1 Rote Barat Laut berinisial ROPL,18 tahun ditemukan tewas…
Bali - Direktur Utama PT PLN (Persero) mengunjungi langsung sejumlah fasilitas publik untuk memastikan operasional…