Hukum

Polres Rote Ndao Amankan 15 Imigran Bangladesh

Kupang – Polres Rote Ndao mengamankan 15 imigran asal Bangladesh di Pelabuhan Rakyat Desa Kolobolon, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, Kamis (19/12/2024) pagi.

Keberadaan imigran di pantai dilaporkan oleh seorang warga kepada Kepala Desa Kolobolon Esaf  Mbuik. Selanjutnya, Esau menjemput imigran menggunakan mobil pikap untuk di amankan dirumahnya.

Kepala desa Kolobolon Esaf Mbuik menghubungi Kapolsek Lobalain IPTU I Nyoman Suwasta untuk melaporkan bahwa telah diamankan 15 (Lima belas) warga negara asing asal Bangladesh di rumahnya karena ditemukan warga di Pantai Hena Desa Kolobolon Kecamatan Lobalain Kabupaten Rote Ndao pada pukul 09.50 Wita.

Setelah memperoleh Laporan dari Kapolsek Lobalain IPTU I Nyoman Suwasta,Wakapolresrotendao Komisaris Polisi Jonny S Nahak,S.E.,S.I.K bersama Kasat Intelkam Polres Rote Ndao IPTU Yeri L Dowa,S.H bersama personel Polres rote ndao menuju Desa Kolobolon Kecamatan Lobalain.

Interogasi singkat dilakukan untuk memastikan keadaan para WNA  dan menegcek dokumen atau indentitas para WNA serta memastikan barang bawaan para WNA tidak terdapat barang terlarang atau barang berbahaya.

Saat ini para imigran diamankan di Aula Polres Rote Ndao menunggu penanganan lebih lanjut. (gma)

 

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Program TJSL PLN Dukung Pertumbuhan Ekonomi Kelompok Masyarakat ‘Dalek Esa’ Desa Tanah Merah

Kupang - Sebagai komitmen untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang terus-menerus, inklusif, dan berkelanjutan, serta kesempatan…

9 hours ago

Meriahkan HUT ke-66 NTT, 7.000 Orang Gelar Parade Tenun

Kupang - Sedikitnya 7.000 orang akan menggelar parade tenun untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT)…

14 hours ago

Resmi Ber-KUB, Bank Jatim Tempatkan Satu Direksi dan Satu Komisaris di Bank NTT

Kupang - Bank Jatim akan menempatkan satu direksi dan satu komisaris di Bank NTT setelah…

14 hours ago

Telkomsel Siaga Optimalkan 5.705 BTS, Puluhan Program Promo, dan Layanan Pelanggan Terdepan

Surabaya -Telkomsel kembali menegaskan komitmen untuk menghadirkan kemudahan, kenyamanan, dan kebahagiaan bagi pelanggan selama momen…

17 hours ago

PLN UIP Nusra Raih Penghargaan Penggerak Electric Vehicle Pos kupang Award 2024

Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) menyabet penghargaan Pos…

1 day ago

GenBI Undana Gelar Kegiatan Kewirausahaan, Lingkungan Hidup, dan Pendidikan Bertajuk “Lestari”

Kupang - Generasi Baru Indonesia (GenBI), Komisariat Universitas Nusa Cendana, Nusa Tenggara Timur berhasil menyelenggarakan…

1 day ago