Daerah

Polda NTT Kerahkan 9.510 Personil Amankan Kampanye Pemilu 2024

Kupang – Polda NTT mengerahkan 2/3 kekuatan atau 9.510 personil untuk mengamankan jalannya kampanye pemilu 2024 di seluruh wilayah daerah itu.

“Nanti pada tahapan masa tenang, kita turunkan lagi (jumlah personel), kemudian tahap pemilihan kita naikkan, jadi sesuai dengan tahapan yang diselenggarakan oleh KPU,” kata Kapolda NTT Irjen Johni Asadoma dalam jumap pers di Polda NTT, Senin (27/11/2023). Jumpa pers dihadiri oleh Kabid Humas Polda NTT Kombes Arisandy.

Namun, Kapolda juga mengakui sejumlah kendala yang dihadapi seperti sarana dan prasarana yang masih kurang di sejumlah polsek dan bhabinkamtibmas. “Semua polsek kita belum mempunyai mobil patroli, begitupun para Bhabinkamtibmas sebagian besar belum memiliki sepeda motor,” ungkapnya.

Hambatan lainnya seperti cuaca, mengingat pada Februari 2024 atau saat pemunggutan suara pada musim hujan yang membuat distribusi distribusi logistik pemilu terganggu kaena banjir atau jalan longsor.

Tetapi ia menegaskan, kesiapan Polri untuk membantu KPU dalam menanggulangi kendala-kendala tersebut. “Kami siap membackup atau membantu KPU dalam mengatasi masalah distribusi logistik Pemilu. Kita harus bersinergi untuk menjalankan Pemilu dengan lancar dan adil,” katannya.

Dengan netralitas yang dijunjung tinggi dan kesiapan pengamanan yang ditekankan, Polri memberikan kontribusi positif dalam menjaga ketertiban dan kelancaran Pemilu 2024 di Nusa Tenggara Timur.

“Netralitas itu ditegaskan oleh pimpinan Polri melalui surat telegram kepada Polda dan Polres jajaran sebagai pedoman. Netralitas bagi Polri adalah prinsip yang tak bisa dinegosiasikan,” ujar Irjen Johni Asadoma. (mi)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Undana Tuan Rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18

Kupang – Universitas Nusa Cendana (Undana) resmi menjadi tuan rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18…

3 hours ago

Calon Lain Umbar Janji, Johni Asadoma Sudah Tangkap 53 Pelaku TPPO

Kupang - Debat perdana calon gubernur dan wakil gubernur NTT pada 23 Oktober 2024 malam…

5 hours ago

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

15 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

17 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

17 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

19 hours ago