Categories: Daerah

PLN NTT Beri Diskon 50% Biaya Pasang Baru

Kupang–PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) memberlakukan diskon biaya sambung baru untuk golongan tarif daya 450 VA dan 900 VA sebesar 50%. Diskon berlaku sampai 31 Desember 2020/

General Manager PT PLN Unit Induk Wilayah NTT Ignatius Rendroyoko mengatakan konsumen golongan tarif tersebut yang berhak mendapat diskon, sesuai Basis Data Terpadu (BDT) Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan (TNP2K), atau yang berada di daerah terdepan, terluar dan tertinggal (3T).

Program ‘Terangi Negeri’ ini mengusung tema ‘Karena Listrik Menyalakan Harapan di Masa Depan.’ Tujuannya mempercepat pencapaian rasio elektrifikasi NTT, mendorong kemajuan ekonomi bagi masyarakat tidak mampu, mendorong kontribusi pertumbuhan pelanggan dan penjualan tenaga listrik melihat masih banyak masyarakat tidak mampu yang belum berlistrik.

Senior Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan PLN UIW NTT, Heru Purwoko menambahkan tarif normal biaya pasang baru daya 450 VA sebesar Rp421.000, setelah diskon 50% akan menjadi Rp210.500. Untuk daya 900 VA, biaya pasang baru sebesar Rp843.000, setelah diskon menjadi Rp421.500.

“Mekanisme pemberian potongan biaya 50% bagi calon konsumen golongan tariff daya R1-450 VA dan R1-900VA adalah calon konsumen dapat mengajukan permohonan pasang baru (PB) ke website www.pln.co.id atau Contact Center PLN 123, kemudian calon pelanggan terdaftar dalam daftar BDT TNP2K, akan langsung mendapatkan pemotongan biaya dan dapat langsung melakukan pembayaran sampai Desember 2020,” ujarnya.

Dengan program ini diharapkan seluruh masyarakat di Nusa Tenggara Timur sudah dapat memperoleh akses ketenagalistrikan untuk kehidupannya. (gma/mi)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

8 hours ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

1 day ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

2 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

2 days ago

Kapolda TNI dan Pangdam IX Udayana Perkuat Kerjasama Pengamanan Perbatasan

Kupang - Kapolda Nusa Tenggara Timur Irjen Daniel Tahi Monang Silitonga menerima kunjungan Pangdam IX/Udayana…

2 days ago

PLN Berhasil Aman Pasokan Listrik Selama Perayaan Semana Santa dan Paskah 2025 di Larantuka

Kupang -   PLN NTT melalui kolaborasi PLN Unit Pelaksana Pembangkitan Flores (PLN UPK Flores) dan…

2 days ago