Categories: Dunia

Penduduk NTT Tahun 2020 Berjumlah 5,33 Juta Jiwa

Kupang – Badan Pusat Statistik (BPS) NTT mencatat jumlah penduduk daerah itu sesuai Sensus Penduduk (SP) 2020 berjumlah 5,33 juta orang.

Terdiri dari 1.663.711 laki-laki dan 2.661,795 perempuan.

Dibandingkan dengan jumlah penduduk sesuai SP2010 sebanyak 4,68 juta jiwa. Rata-rata laju pertumbuhan penduduk 2010-2020 sebesar 1,25 persen.

“Dengan luas daratan NTT sebesar 47,9 ribu kilometer persegi, maka kepadatan penduduk NTT sebanyak 111 jiwa per kilometer persegi atau meningkat dari 98 jiwa per kilometer persegi sesuai hasil SP2010,” kata Kepala BPS NTT Darwis Sitorus dalam video conference di Kupang, Kamis (21/1).

Dari jumlah penduduk 5,33 juta jiwa, terbanyak di Kabupaten Timor Tengah Selatan sebanyak 455 ribu orang, kemudian Kota Kupang 442.758 orang, dan Kabupaten Kupang 366.383 orang. Sedangkan jumlah penduduk terendah di Sumba Tengah sebanyak 85 ribu orang, Sabu Raijua 89.327 orang, dan Lembata 135.930 orang.

Darwis mengatakan laju pertumbuhan penduduk NTT tertinggi terjadi pada SP1980 yakni sebesar 1,95% dengan jumlah penduduk 2,74 juta jiwa, dibandingkan laju pertumbuhan penduduk pada SP1971 sebesar 1,55% dengan jumlah penduduk 2,30 juta jiwa.

Kemudian pada SP1990 laju pertumbuhan penduduk NTT turun menjadi 1,79% dengan jumlah penduduk 3,27 juta jiwa dan turun lagi menjadi 1,64 persen pada SP2000 sebanyak 3,81 juta jiwa, dan laju pertumbuhan penduduk naik lagi menjadi 2.07% pada SP2010

Dia mengatakan struktur penduduk NTT saat ini didominasi generasi Z yang lahir pada 1997-2012 sebanyak 34,72 persen atau 1,83 juta jiwa dan generasi milenial yang lahir pada 1981-1996 sebanyak 25,15 persen atau 1,33 juta jiwa. (mi/gma)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Undana Tuan Rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18

Kupang – Universitas Nusa Cendana (Undana) resmi menjadi tuan rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18…

1 hour ago

Calon Lain Umbar Janji, Johni Asadoma Sudah Tangkap 53 Pelaku TPPO

Kupang - Debat perdana calon gubernur dan wakil gubernur NTT pada 23 Oktober 2024 malam…

3 hours ago

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

13 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

15 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

15 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

18 hours ago