Daerah

Pemprov NTT Sosialisasi Penaikan Tarif ke Komodo, Tapi Jangan Intimidasi Wisatawan

Kupang – Gubernur NTT Viktor Laiskodat mengakui pemerintah belum melakukan sosialisasi penaikan tarif masuk ke Pulau Komodo dan Pulau Padar di kawasan Taman Nasional Komodo (TNK).

Karena tidak adanya sosialisasi tersebut yang membuat pelaku wisata di Labuan Bajo, Manggarai Barat menggelar unjuk rasa yang diikuti dengan mogok beroperasi selama Agustus 2022.

Hal itu sebagai protes kepada pemerintah yang menaikkan tarif ke dua lokasi wisata favorit itu tanpa sosialisasi. Tarif ke Pulau Komodo dan Padar naik menjadi Rp3,750 juta per tahun. Tarif sebelumnya Rp750.000 per wisatawan per sekali masuk, dan Rp150.000 per wisatawan per sekali masuk.

Untuk itu, pemerintah telah membentuk tim yang akan turun ke Labuan Bajo untuk melakukan sosialisasi. “Kami sudah sepakat bahwa masalah sosialisasi yang belum berjalan dengan baik,” ujarnya di Kupang, Senin (2/8/2022).

Meskipun mengakui belum ada sosialisasi penaikan tarif, Laiskodat minta para pelaku wisata tidak mengintimidasi wisatawan, apalagi merusak fasilitas wisata yang sudah dibangun.

Untuk mengamankan Labuan Bajo, saat ini Polda NTT telah menerjunkan sekitar 427 personil polisi terdiri dari sabhara dan brimob ke Labuan Bajo. “Kelompok yang tidak setuju dan intimidasi, membuat rasa takut wisatawan, (aparat keamanan) akan mengambil langkah tegas sehinga kami minta semua berjalan dengan baik,” ujarnya.

Menurut Laiskodat, pemerintah tetap menjaga Taman Nasional Komodo dan Labuan Bajo sebagi pariwisata premium teap berjalan dengan baik, dan terus melakukan pembenahan. “Mengamankan konservasi itu tidak murah. di dunia manapun tidak murah,” tegasnya. (*/gma)

 

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Undana Tuan Rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18

Kupang – Universitas Nusa Cendana (Undana) resmi menjadi tuan rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18…

1 hour ago

Calon Lain Umbar Janji, Johni Asadoma Sudah Tangkap 53 Pelaku TPPO

Kupang - Debat perdana calon gubernur dan wakil gubernur NTT pada 23 Oktober 2024 malam…

3 hours ago

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

13 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

15 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

15 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

17 hours ago