Kupang – Ombudsman RI Perwakilan Nusa Tenggara Timur (NTT) menerjunkan tim untuk memantau pelayanan mudik Lebaran 2023.
Tim Ombudsman memantau pelayanan mudik selama dua hari mulai 17-18 April 2023 yakni di Bandara El Tari Kupang, Terminal Bus antarkabupaten di Kelurahan Oebobo, Pelabuhan Penyeberangan Bolok di Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, serta Pelabuhan Tenau di Kelurahan Tenau,Kota Kupang..
Kepala Ombudsman RI Perwakilan NTT Darius Beda Daton mengatakan, tim dipimpin Kepala Keasistenan Pencegahan, Magda Bolla, melakukan kegiatan pemantauan kesiapan posko mudik
“Objek yg dipantau adalah kondisi sarana prasarana perhubungan atau transportasi termasuk kesiapan petugas dan kondisi fasilitas kesehatan yang tersedia pada posko-posko mudik,” kata Darius Beda Daton di Kupang, Selasa (18/4).
Menurutnya, pemantuan ini bertujuan semua petugas dan fasilitas telah tersedia untuk melayani seluruh pemudik sebelum, dan sesudah hari lebaran.
Sementara itu, lonjakan penumpang mudik lebaran terjadi di Bandara El Tari dan juga pelabuhan penyeberangan. Di Bandara El Tari, puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada Rabu (19/4). (*)
Editor: Gamaliel