NTT Bagikan Rp105 Miliar, Satu KK Miskin Dapat Rp1,5 Juta

  • Whatsapp
Ilustrasi/Foto: Gamaliel

Kupang–Lebih dari 300.000 keluarga miskin dan keluarga rentan miskin terdampak virus korona (covid-19) di NTT akan menerima dana jaring pengaman sosial sebesar Rp500 ribu per bulan selama tiga bulan.

Sehingga total dana yang diterima setiap keluarga selama tiga bulan sebesar Rp1,5 juta. Sedangkan total dana jaring pengaman sosial yang dialokasikan dari APBD Provinsi 2020 berjumlah Rp105 miliar.

Kepala Badan Keuangan Setda NTT Zakarias Moruk di Kupang, Kamis (16/4) sore mengatakan, dana Rp500 ribu yang diterima warga terdampak korona setiap bulan itu, terdiri dari Rp150 ribu diterima secara tunai, dan Rp350 ribu diterima dalam bentuk material seperti sembako dan bahan kebutuhan pokok lainnya.

Selain anggaran yang disiapkan oleh pemerintah provinsi, dana jaringan pengaman sosial juga disiapkan oleh setiap kabupaten dan kota dengan jumlah bervariasi. Untuk Pemerintah Provinsi, dana akan disalurkan oleh Dinas Sosial.

Alokasi dana Rp105 miliar itu bagian dari total dana penanganan covid-19 di NTT sebesar Rp286 miliar.

Sedangkan Rp100 miliar lagi dialokasikan untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat, dan Rp81 miliar lagi untuk pengadaan alat pelindung diri (APD) dan pengadaan ruang isolasi di rumah sakit, dan pengadaan alat kesehatan untuk rumah sakit rujukan maupun rumah sakit penyangga. (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *