Melki-Johni Disambut 11.000 Pendukung, Tarian Hedung dan Likurai

  • Whatsapp

Kupang – Pasangan Calon Gubernur NTT 2024-2029, Melki Laka Lena – Johni Asadoma (Melki-Johni) tiba di GOR Flobamora Kupang, Sabtu (14/9/3024) siang.

Melki dan Johni datang bersama istri, dan tujuh anggota DPR RI asal NTT untuk mengikuti deklarasi akbar yang digelar di gedung tersebut.

Tiba di halaman gedung GOR, Melki-Johni disambut ribuan pendukung serta Tarian Hedung atau tarian perang dari Pulau Adonara, Kabupaten Flores Timur, dan tarian Likurai dari Belu saat tiba di dalam gedung.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan doa bersama oleh lima tokoh agama.

Deklarasi akbar ini sekaligus menegaskan bahwa Melki-Johni siap berjuang untuk masa depan yang lebih baik. Deklarasi juga dimeriahkan dengan penampilan artis lokal seperti Silet Open Up, MAC dan Sky Band. (*)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *