Categories: Daerah

Krisis Air Bersih, Warga Manutepen Ambil Air dari Pipa PDAM

Kupang–Krisis air bersih akibat kekeringan dialami warga Kelurahan Manutepen, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur sejak dua pekan terakhir.

Kekeringan membuat distribusi air lewat pipa milik perusahaan daerah air minum (PDAM) ke rumah penduduk terhenti.

Untuk memenuhi kebutuhan air bersih, warga ramai-ramai mengambil air dari sambungan pipa PDAM yang bocor di sisi jalan raya, tak jauh dari permukiman. Seperti Nela Tefi, warga RT 15, RW 04, mengaku setiap hari ia mengantre mulai pukul 05.00 pagi.

Air yang bocor di pipa, dialirkan ke sebuah bak kecil sebelum dipindahkan ke jeriken untuk dibawa pulang. “Saya menunggu selama berjam-jam karena air yang keluar dari pipa sangat kecil,” katanya, Rabu (13/6) sore.

Untuk memperoleh air ukuran lima liter, butuh waktu sampai 10 menit. Padahal warga yang datang mengambil air, masing-masing membawa antara 10-15 jeriken.

Warga lainnya Debora Katoda mengatakan sejumlah warga di kelurahan tersebut mulai membeli air tengki untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Ada juga warga yang patungan membeli air tengki seharga Rp100.000 per tengki ukuran 5.000 liter.

Menurut Debora, pada puncak kemarau seperti Oktober, harga air bersih biasanya melonjak hingga Rp120.000 per 5.000 liter. “Kalau air dari sambungan pipa ini tidak mengalir lagi, kami akan beli air tengki,” ujarnya. (sumber: mi)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…

2 days ago

Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…

3 days ago

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

3 days ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

3 days ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

4 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

4 days ago