Categories: Hukum

Komplotan Pencuri Sapi di Kupang Barat Segera Diadili

Kupang – Enam pencuri sapi yang beroperasi di Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur akhir Juli 2021, segera diadili. Enam tersangka yakni PL, MYA, RM, YN, AA, FSW.

Para tersangka dijerat dengan Pasal 363 ayat (1) ke-1 dan ke-4 KUHP Jo Pasal 64 ayat (1) KUHP tentang Pencurian. Sedangkan dua penah yakni KAN dan YS dijerat dengan Pasal 480 ayat (1) KUHP jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP tentang Penadahan.

Pada Jumat (24/9), penyidik Reskrim Polda NTT melimpahkan tersangka dan barang bukti perkara ke Kejaksaan Negeri Kupang.

Pelimpahan tahap kedua perkara tersebut dilakukan di kantor Kejari Kabupaten Kupang, di Oelamasi, diterima oleh Kepala Seksi Pidana Umum Kejari Kabupaten Kupang, Pethres Mandala, SH.

Kajari Kabupaten Kupang, Ridwan Sujana Angsar, SH, MH mengatakan telah menunjuk tim jaksa yang akan bertanggung jawab menyidangkan perkara di pengadilan.

“Kami sudah terima pelimpahan tersangka, berkas perkara dan barang bukti dari penyidik Polda NTT. Tim JPU yang ditunjuk segera rampung surat dakwaan dan secepatnya limpahkan perkara ini ke pengadilan untuk tahap penuntutan,” jelas Ridwan. (*)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Wapres Gibran Makan Siang Bersama Gubernur dan Wagub di Subasuka Resto

Kupang - Mengakhiri dua hari kunjungan di NTT, Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka makan…

14 hours ago

PLN UP3 Kupang Kenalkan Manfaat dan Bahaya Listrik ke SD Kasih Yobel

Kupang - Dalam rangka mengedukasi dan mengenalkan manfaat dan bahaya listrik sejak dini kepada siswa-siswi…

17 hours ago

Siswa SD Kaniti ‘Unboxing’ Tas Bantuan Wapres Gibran, Isinya Bekin Senang Satu Sekolah

Kupang - Siswa SD Kaniti di Desa Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, NTT,…

18 hours ago

PLN Bangun Jalan 6 Kilometer Menuju Lokasi Wisata Pantai Air Cina

Mataram - Memenuhi permintaan warga sekitar lokasi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Timor 1,…

21 hours ago

Wapres Gibran Serahkan 389 Tas dan Sepatu untuk Siswa SD Kaniti

Kupang - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka menyerahkan bantuan berupa laptop, tas, dan sepatu…

1 day ago

Seorang Siswa SMA 1 Rote Barat Laut Tewas Gantung Diri

Kupang - Seorang siswa SMA Negeri 1 Rote Barat Laut berinisial ROPL,18 tahun ditemukan tewas…

2 days ago