Daerah

Julie Laiskodat: September Kami Pulang ke Jakarta

Kupang – Anggota DPR RI dari Partai NasDem, Julie Laiskodat menyampaikan pesan kepada siswa dan guru SMA Negeri 6 Kupang agar mensukseskan program siswa masuk sekolah pukul 05.30.

Julie menyampaikan hal itu saat mengunjungi SMA Negeri 6 Kupang pada Jumat (10/3/2023) pagi.

“Kita ingin supaya SDM kita unggul, para guru, saya mohon dengan hormat bantu pak Linus (Kadis Pendidikan dan Kebudayaan NTT Linus Lusi) untuk mensuksskan program tersebut,” katanya.

Istri Gubernur NTT Viktor Laiskodat tersebut menyebutkan, menaruh harapan kepada kepala sekolah dan guru untuk meneruskan program tersebut. “Karena bukan untuk kami, karena September kami juga pulang ke Jakarta,” ujarnya.

Setelah diketahui, pada 5 September 2023, duet Viktor Laiskodat-Josef Nae Soi sebagai gubernur dan wakil gubernur berakhir. Viktor sudah menyebutkan tidak akan maju lagi sebagai gubernur untuk periode kedua. Sebaliknya, ia memilih maju sebagai calon anggota DPR.

Menurutnya, banyak negara maju juga menerapkan program seperti yang diterapkan gubernur NTT tersebut. “Teman-teman dari luar negeri, mereka info mendukung program ini karena mereka sudah terapkan dari belasan tahun lalu,” kata Julie Laiskodat. (gma)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Undana Tuan Rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18

Kupang – Universitas Nusa Cendana (Undana) resmi menjadi tuan rumah Konferensi Nasional Teknik Sipil ke-18…

1 hour ago

Calon Lain Umbar Janji, Johni Asadoma Sudah Tangkap 53 Pelaku TPPO

Kupang - Debat perdana calon gubernur dan wakil gubernur NTT pada 23 Oktober 2024 malam…

3 hours ago

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

13 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

15 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

15 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

17 hours ago