Categories: Hukum

Jemaat Gereja Lahairoi Tofa Diserang, Tiga Orang Kritis

IlustrasiIlustrasi
Ilustrasi

Kupang—Lintasntt.com: Tiga anggota Jemaat Gereja Masehi Injili di Timor (Gmit) Lahairoi RT 07/RW 10 Kelurahan Maulafa, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur diserang sejumlah pemuda pada Jumat (31/10) malam.

Penyerangan terjadi ketika jemaat keluar dari pintu gereja seusai mengikuti ibadah Hari Reformasi sekitar pukul 22.00 Wita.

Penyerangan itu mengakibatkan tiga anggota jemaat menderita luka serius, kini di rawat di rumah sakit dalam kondisi kritis, dan satu korban hanya hanya menderita luka ringan, sudah dipulangkan ke rumah.

Tiga jemaat yang kritis tersebut terkena tikaman pisau, yakni Aria Ndolu ditikam di bagian dada hingga mengenai paru-paru, Boy Nafi juga ditikam di perut dan mengenai usus, Aldi Nggili ditikam di bagian belakang, dan Ale Lani yang menderita luka tikam di tangan.

Sesuai keterangan Sam Mainaki, anggota keluarga korban, penyerang berjumlah empat orang namun hanya dua orang yang dduga membawa pisau. Ratusan anggota jemaat yang ketika itu baru keluar dari gereja pun tidak bisa berbuat banyak karena pelaku membawa pisau dan langsung menyerang.

Setelah para korban terjatuh, pelaku melarikan diri di antaranya bersembunyi di rumah pendeta yang berada di kompleks gereja. Pelaku lainnya bersembunyi di rumahnya yang ternyata tidak jauh dari gedung gereja. Jemaat yang marah akhirnya mengejar pelaku hingga melempari rumah yang menjadi tempat persembunyian pelaku.

Beruntung polisi tiba cepat di lokasi kejadian dan langsung menangkap dua pelaku bernama Jefry dan James. Dua pelaku lainnya masih dalam pengejaran. Sampai Sabtu petang, belum ada keterangan dari aparat keamanan terkait peristiwa ini. (gba)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis BudayaDari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…

1 day ago
Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan BajoPolairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…

2 days ago
Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur IndonesiaKartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

2 days ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

3 days ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

4 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

4 days ago