Humaniora

Jadwal Lengkap Christiano Ronaldo Selama 5 Hari di NTT, Termasuk ke Labuan Bajo

Kupang – Direktur Yayasan Graha Kasih Indonesia (GKI) Susy Katipana mengundang Bintang Sepak Bola asal Portugal Christiano Ronaldo (CR7) untuk menghadiri sejumlah kegiatan sosial dan wisata selama 5 hari di Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Benar, saya yang mendatangkan Cristiano Ronaldo ke Kupang,” kata Susy Katipana lewat sambungan telepon, Senin (17/2/2025).

Menurutnya, Ronaldo tiba di Jakarta mengunakan jet pribadi pada Selasa (18/2) kemudian terbang ke Kupang, pada Rabu (19/2) dan tiba sekitar pukul 11.00 Wita. Namun, Ronaldo tidak akan menginap di Kupang, tetapi di Denpasar, Bali.

Menurutnya, setelah tiba di Bandara El Tari Kupang, Ronaldo disambut tarian sambil menunggu kedatangan Menteri Keuangan Sri Mulyani.

Dari Bandara, Ronaldo mengunjungi lokasi pembangunan Rumah Sakit Kanker di Desa Oematnunu, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, kemudian makan siang di restoran sebelum kembali ke Denpasar.

Pada hari kedua, Kamis (20/2), Ronaldo dan Sri Mulyani menghadiri kegiatan amal bersama aktris Amerika Cote de Pablo. Kegiatan ini dihadiri Penjabat Gubernur NTT Andriko Noto Susanto dan sejumlah pejabat.

Selanjutnya, pada kunjungan hari ketiga, Jumat (21/2), Ronaldo dijadwalkan bertemu penjabat gubernur NTT dan Asprov PSSI NTT.

Selanjutnya, berkunjung ke sekolah Kristen yang terletak di Tuapukan, Kecamatan Kupang Timur, serta mengunjungi Yayasan Tiberias yang mengelola sekolah taman kanak-kanak dan sekolah dasar, serta lokasi pembangunan gereja sebelum kembali ke Denpasar.

Pada Sabtu (22/2) Ronaldo kembali lagi ke Kupang untuk bertemu dengan pemain sepak bola junior di Stadion Oepoi, Kupang. Selanjutnya, terbang ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat untuk berwisata termasuk mengunjungi Pulau Rinca dan Pulau Padar.

Menurut Susy Katipana, Ronaldo akan Kembali ke Denpasar dari Labuan Bajo pada Minggu, 23 Februari 2025. Total Ronaldo akan berada di NTT selama 5 hari. (*/gma)

 

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Indosat Perkuat Sinyal Selama Libur Idulfitri

Kupang - Jelang periode mudik lebaran 2025, Indosat luncurkan "Unparalleled Network Services Guaranteed" yang merupakan…

12 hours ago

Hari Bakti Rimbawan, Wagub NTT Johni Asadoma Tanam Pohon

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT Johni Asadoma menanam pohon seusai memimpin upacara peringatan Hari…

18 hours ago

Empat Pelaku yang Habisi Aprian Boru Dijerat Pasal Hukuman Mati

Kupang - Sebanyak empat pelaku yang membunuh Aprian Boru, 27, di Kawasa Hutan Kelurahan Manulai…

20 hours ago

Wagub NTT Jelaskan Progam “One Village One Product” dan Koperasi Merah Putih di Konferwil GP Ansor

Kupang - Wakil Gubernur NTT, Johni Asadoma berkesempatan menghadiri dan membuka Konferensi Wilayah (Konferwil) Ke-IV…

2 days ago

NTT Berpotensi Dilanda Cuaca Ekstrem, BMKG: Jangan Panik Tapi Tetap Waspada

Kupang - Provinsi NTT berpotensi dilanda cuaca ekstrem berupa hujan lebat, disertai petir dan angin…

2 days ago

Presiden Trump Bekukan Voice of America, Wartawan Diminta Kembalikan Kartu Pers

Washington: Pemerintahan Amerika Serikat (AS) di bawah Presiden Donald Trump membekukan operasional sejumlah media yang…

2 days ago