Cek Fakta

Hoaks: Anies Baswedan Diduga Depresi Berbicara di Depan Lukisan Muhamad Hatta

Kupang – Beredar sebuah video Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan berbicara di depan lukisan Muhamad Hatta.

Salah satu akun facebook dengan nama akun @John Wewe memposting video berdurasi 53 detik pada 26 Februari 2024 pukul 21.45. dalam video itu sampai pada tanggal 15 maret 2023 memperoleh 21 kali dibagikan sementara komentar dan menyukai tidak diperoleh. Dalam video itu terlihat Anies yang sedang berada di depan lukisan Muhamad Hatta dengan menggunakan kopiah dan atasan putih.

Adapun caption pada video tersebut yaitu “SKOR “87” UNTUK ANIES

Heboh di media sosial video Anies Baswedan Depresi berbicara sendiri di depan lukisan Mohamad Hatta (Bung Hatta).
Yang sabar ya pak Anies. Swear ,skor 11 untuk anda.

Sedangkan narasi dalam video itu adalah :

Bung Hatta hari ini kondisinya tidak sedang baik-baik saja, ajak hidup orang banyak yang harusnya dikelola memanfaatkan sumber daya alam hari ini dimanfaatkan oleh sebagian. Integritas yang bung hatta tunjukan hari ini menjadi barang mewah yang susah dicari. Bung hatta hari ini memberikan kita keteladanan.

Berdasarkan hasil penelusuran cek fakta Lintasntt.com ditemukan video asli pada akun instagram resmi Anies Baswedan yang diunggah pada tanggal 3 November 2023. Pada caption postingan terdapat keteranganbahwa momen tersebut merupakan sebuah dialog imajiner dengan Bung Hatta.

Menurut penuturan Muhamad Ramli juru bicara Timnas AMIN, video tersebut diambil ketika Anies Baswedan sedang berkunjung ke rumah kelahiran Bung Hatta di Sumatera Barat pada Kamis 2 November 2023. Ramli mengatakan bahwa Anies tidak depresi usai pemilu 2024.

Kesimpulan: klaim bahwa Anies Baswedan depresi berbicara di depan lukisan Muhamad Hatta tidak benar. Faktanya video yang berdar tersebut adalah video lama sebelum pemilu 2024 dan tim juru bicara Timnas Amin Muhamad Ramli Rahim menegaskan bahwa Anies Baswedan tidak sedang depresi. Video tersebut merupakan video saat Anies berkunjung di rumah kelahiran Bung Hatta pada tahun 2023 di Sumatera Barat. (Tri)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

9 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

11 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

11 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

14 hours ago

Debat Soal Tata Kelola SDA, Dua Cawagub Dukung Pandangan Johni Asadoma

Kupang - Calon wakil gubernur NTT dari pasangan nomor Urut 2, Johni Asadoma diapresiasi saat…

18 hours ago

Terjawab, Program Air di NTT Ternyata Inisiatif Pemerintah Pusat, Dikerjakan TNI

Kupang - Masalah air bersih di Nusa Tenggara Timur (NTT) terus menjadi perhatian utama. Menurut…

1 day ago