Gubernur VBL Ingatkan Peran Gereja untuk Tingkatkan Taraf Hidup Masyarakat

  • Whatsapp
Foto: dok

Amfoang – Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (VBL) dan Wakil Bupati Kupang Jerry Manafe dan utusan Majelis Sinode GMIT, Pendeta Elisa Maplani menghadiri kebaktian Penthabisan dan Peresmian Gedung Gereja Ebenhaezer Mosu, di Desa Nefoneut, Kecamatan Amfoang Barat Daya, Jumat (8/7/2022)

Dalam sambutannya gubernur menyampaikan pentingnya peran gereja dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat yang adalah jemaatnya.

Read More

Gereja dikatakan perlu berkolaborasi dengan elemen masyarakat untuk memberdayakan potensi yang ada dalam wilayahnya. Pemerintah dikatakan juga memerlukan komitmen dan kerjasama dari elemen di masyarakat dalam rangka mengentaskan kemiskinan di NTT.

Untuk wilayah pulau Timor, kata Laiskodat, Kabupaten Kupang dan Timor Tengah Selatan (TTS) adalah daerah penyumbang angka stunting tertinggi, untuk itu diperlukan peran serta semua elemen untuk membantu pemerintah membawa masyarakat NTT keluar dari persoalan kemiskinan yang kini dihadapi.

Viktor Laiskodat mengatakan dilihat dari pembangunan fisik gedung gereja tersebut menunjukan wilayah tersebut punya potensi besar yang perlu dikelola untuk pengembangan taraf hidup masyarakat. Karena itu Gereja juga perlu berperan dalam pengelolaan sumber daya yang ada untuk pengembangan ekonomi jemaat.

“Gereja dan organisasi-organisasi lain di NTT perlu melakukan konsolidasi internal, untuk memulihkan dan memanfaatkan segala potensi yang ada untuk peningkatan taraf hidup. Untuk Pulau Timor saya fokus berkunjung ke Kabupaten Kupang dan TTS sebagai penyumbang angka kemiskinan dan stunting tertinggi. Kita memiliki potensi yang sangat besar namun belum dikembangkan, tujuan dari kunjungan saya ini, agar kita semua termasuk gereja mau melakukan konsolidasi ke dalam, guna memanfaatkan semua potensi yang ada untuk dapat mengembangkan kesejahteraan,” ujarnya.

Sementara dalam suara gembalanya, Utusan Majelis Sinode GMIT, Pendeta Elisa Maplani mengatakan kehadiran gereja yang megah tersebut tidak hanya dimanfaatkan pada hari minggu saja, atau pada momen-momen ibadah, namun gereja juga harus dibuka setiap hari, agar bisa dimanfaatkan jemaat untuk berdoa, karena di gereja biasanya lebih khusuk berdoa.

Pendeta Elisa Maplani juga meminta komitmen dari gereja, agar tidak hanya memperhatikan pertumbuhan iman jemaat saja, tetapi pertumbuhan ekonomi juga harus diperhatikan, agar kehidupan iman dan ekonomi jemaat, bisa bertumbuh bersama.

Pihak gereja juga dikatakan Pendeta Maplani, selalu membuka diri untuk bekerja bersama pemerintah, dalam menjalankan pembangunan di Kabupaten Kupang, terutama perkembangan sekolah-sekolah GMIT, yang sudah memberikan kontribusi besar, dalam perkembangan sumber daya manusia di NTT pada umumnya.

Wakil Bupati Kupang, Jerry Manafe mengucapkan terimakasih kepada Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, yang mau berkunjung ke Desa Nefoneut. Viktor Laiskodat dikatakan adalah gubernur ke-2 yang datang berkunjung, setelah kunjungan Gubernur El Tari di tahun 1960-an.

Jerry Manafe juga memberi selamat kepada Jemaat Ebenhaezer Mosu, karena walaupun Desa Nefoneut sangat terpencil, bahkan listrik saja belum masuk, tetapi jemaat berhasil membangun gedung gereja dengan sangat megahnya. Ibadah Penthabisan itu dipimpin oleh Pendeta Ariance Molbang – Naetasi. (*/Jmb)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *