Kupang – Gubernur NTT Viktor Laiskodat dan Wakil Gubernur Josef Nae Soi melakukan mutasi 16 pejabat, Senin (3/8/2020).
Pejabat yang dimutasi mulai dari kepala dinas (kadis), kepala badan (kaban), hingga asisten. Berikut, nama-nama pejabat yang dimutasi:
Pada kesempatan tersebut, gubernur minta pejabat yang dilantik, bekerja cepat dan tangguh di lapangan, serta harus bisa adaptasi dan juga mampu menghasilkan inovasi yang hebat. “Jangan terjebak dengan cara kerja dan pola pikir yang lama,” katanya.
1. Jamaludin Ahmad
Jabatan lama : Asisten Pemerintahan
Jabatan Baru : Kepala Dinas Sosial
2. Cosmas Lana
Jabatan lama : Asisten Administrasi Umum
Jabatan Baru: Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan dan Pengembangan
3. Benyamin Lola
Jabatan lama : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
Jabatan Baru : Asisten Pemerintahan
4. Ferdi J Kapitan
Jabatan lama : Kepala Dinas Kehutanan dan Lingkungan Hidup
Jabatan Baru : Staf Ahli Gubernur Bidang Perekonomian dan Pembangunan
5. Meserasi DP Ataupah
Jabatan lama : Kepala Dinas Sosial
Jabatan Baru : Kepala Dinas Kesehatan
6. Silvia R. Pekudjawang
Jabatan lama: Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
Jabatan baru : Kepala Dinas Koperasi, Tenaga Kerja dan Transmigrasi
7. Yohanes Oktavianus
Jabatan Lama : Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan
Jabatan baru : Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
8. Linus Lusi
Jabatan lama : Kepala Badan Pengelola Perbatasan
Jabatan baru : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
9. Lecky F. Koli
Jabatan Lama : Kepala Badan Perencanaan, Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah
Jabatan baru : Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan
10. Yohana E. Lisapalily
Jabatan lama : Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik
Jabatan baru : Asisten Administrasi Umum
Selain itu, dikukuhkan 6 pejabat yakni:
1. Samuel Rebo : Asisten Perekonomian dan Pembangunan Daerah
2. Samuel Pakereng: Staf Ahli Gubernur Bidang Politik dan Pemerintahan
3. Bernadeta Usboko : Staf Ahli Gubernur Bidang Kesejahteraan Rakyat
4. Ganef Wurgianto: Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan
5. Zet Libing: Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah
6. Thobias Ngongo Bulu : Sekretaris DPRD Provinsi NTT. (*/gma)