Categories: Nasional

Golkar Dorong Operasi Pasar Secara Masif

KUPANG—LINTASNTT.COM: Partai Golkar mendorong pemerintah menggelar operasi pasar secara masif guna meredam harga bahan kebutuhan pokok yang terus meroket.
Ketua Fraksi Golkar Setya Novanto mengatakan itu kepada wartawan seusai menghadiri pelantikan gubernur dan wakil gubernur NTT di Kupang, Selasa (16/7/). “Pemerintah perlu mendorong kementerian terkait di antaranya Kementerian Perdagangan, Pertanian, Perindustrian, Perhubungan, Bulog dan BUMN untuk melakukan operasi pasar secara masif demi menciptakan stabilitas harga,” kata Setya.

Harga bahan kebutuhan pokok di berbagai daerah merus melambung pasca
penaikan harga bahan bakar minyak dan ramadan, serta dikhawatirkan naik lagi jelang perayaan Idul Fitri. “Fraksi Partai Golkar minta pemerintah melakukan antisipasi melalui penyiapan kebijakan yang tepat agar potensi kenaikan inflasi dapat ditekan,” ujarnya.

Pada kesempatan tersebut Setya Novanto didampingi Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Theo L Sambuaga, Ketua DPD Golkar NTT Ibrahim Agustinus Medah, dan sejumlah pengurus Golkar NTT Mohammad Ansor, Mec Sabah dan Laurens Leba Tukan.

Selain operasi pasar, Setya minta pasokan sejumlah kebutuhan pokok ke pasar ditambah seperti beras, daging sapi, cabai rawit, gula, telur, ayam potong dan minyak goreng. Hal ini bertujuan tren lonjakan kenaikan harga dapat dikurangi dan tekanan terhadap inflasi dapat diredam.

Menurutnya Golkar juga minta Kementerian Perhubungan melakukan komunikasi aktif bersama Organda guna menyepakati besaran kenaikan biaya transportasi secara wajar karena saat ini biaya transportasi menjadi salah satu penyumbang inflasi.

“Pemerintah perlu melakukan perbaikan infrastruktur laut, darat serta perbaikan sistem distribusi dan logistik. Sebagaimana diketahui, buruknya kualitas infrastruktur selama ini menjadikan cost logistic kita menjadi sangat mahal dan tidak kompetitif bila dibandingkan dengan negara-negara lain,” katanya. (GBA)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Melki-Johni Ingin Program Perangkat Daerah Dikombinasikan dengan Program ‘Ayo Bangun NTT’

Kupang - Gubernur dan Wakil Gubernur NTT terpilih, Emanuel Melkiades Laka Lena dan Johni Asadoma…

10 hours ago

KPU Tetapkan Melki-Johni Gubernur dan Wakil Gubernur NTT Terpilih

Kupang - KPU NTT menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon gubernur dan calon wakil gubernur…

1 day ago

Perokris PLN Berikan Bantuan Pembangunan Delapan Gereja di NTT

Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Nusa Tenggara Timur melalui Persekutuan Rohani…

1 day ago

Johni Asadoma Sapa Difabel dengan Bahasa Isyarat

Kupang - Wakil Gubernur NTT terpilih Johni Asadoma menyapa disabilitas mengunakan bahasa isyarat saat menyampaikan…

1 day ago

Johni Asadoma Syukuran Ulang Tahun ke-59 Bersama 500 Difabel

Kupang - Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) terpilih, Johni Asadoma merayakan ulang tahunnya yang…

2 days ago

KPU Tetapkan Melki-Johni Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih NTT 9 Januari

Kupang - KPU Nusa Tenggara Timur (NTT) akan melaksanakan pleno penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur…

2 days ago