Daerah

Gebyar Kemerdekaan, PLN Gelar Promo Tambah Daya Listrik di Car Free Day

Kupang – PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Kupang mensosialisasikan Promo Tambah Daya Listrik dengan tema “Gebyar Kemerdekaan” pada kegiatan Car Free Day (CFD) di Jalan El Tari, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Sabtu (12/08/2023).

Manager UP3 I Made Indra Wijaya mengatakan, “Di kesempatan dan agenda kegiatan rutin mingguan di Kota Kupang ini, PLN mengajak masyarakat yang hadir untuk mengambil kesempatan Promo Tambah Daya ini, bagi yang listriknya di rumah sering -loncat- maupun sudah banyak menggunakan barang elektronik lainnya tapi daya listrik dirumah belum cukup, sekaranglah waktunya untuk melakukan tambah daya listrik.”kata Indra.

Lebih Lanjut Indra mengatakan ‘”Promo Tambah Daya di CFD dan kita lihat antusias masyarakat untuk memperoleh tambah daya hari ini cukup besar, harapan kami masyarakat dapat memanfaatkan kesempatan tambah daya ini karena dijamin murah dan prosesnya mudah melalui aplikasi PLN Mobile dengan hanya membayar Rp 170.845,-. Promo ini bertujuan untuk membantu serta meningkatkan produktifitas masyarakat” tutup Indra.

Selain kegiatan promo tambah daya juga dilakukan demo masak dengan menggunakan kompor induksi dan airfryer bersama pegawai PLN dan para pengunjung yang semakin antusias untuk kita beralih ke electrifying lifestyle di booth PLN lokasi CFD di Jalan El Tari Kupang sembari mensosialisasikan Promo Gebyar Kemerdekaan 2023 yang dapat dinikmati sampai dengan daya 5.500VA ini.

Adapun langkah-langkah yang bisa dilakukan untuk dapat menikmati promo tersebut adalah sebagai berikut:

1. Kita harus menginstal aplikasi PLN Mobile dan pastikan sudah melakukan registrasi secara penuh dalam aplikasi tersebut dengan mendaftarkan dengan KTP dan Id Pelanggan.
2. Melakukan transaksi belanja sampai dengan pembayaran di Marketplace PLN Mobile senilai minimal Rp78.000.
3. Pelanggan menerima Voucher Tambah Daya melalui notifikasi PLN Mobile dan email.
4. Melakukan permohonan Tambah Daya melalui PLN Mobile, Menginputkan e-voucher promo Tambah Daya
5. Pastikan Kembali data permohonan Tambah Daya sudah sesuai, Lakukan Verifikasi Permohonan melalui PLN Mobile dengan mengimput kode Verifikasi yang masuk ke E-mail pelanggan.
6. Setelah terbit nomor Register, Pelanggan melakukan pembayaran permohonan Tambah Daya, dan Konfirmasi pembayaran telah diterima.
7. Setelah itu akan ada petugas yang melalukan Proses Penyambungan Tambah Daya.

Hingga saat ini sudah 369 pelanggan di Pulau Timor-Rote-Sabu-Alor yang sudah menikmati promo ini dan seluruh unit di bawah UP3 Kupang gencar serta serentak melakukan promo ini sampai dengan 31 Agustus 2023.

Salah satu pengunjung CFD yang telah melakukan Tambah daya dari 1300VA ke 2200VA, Sacha Uly mengatakan kesannya saat melakukan proses tambah daya –on the spot– dengan promo ini pada acara CFD dan demo memasak menggunakan kompor induksi.

“Dengan adanya promo dari PLN untuk peningkatan daya benar-benar sangat membantu karena ini kita sudah untung dan kita sangat bersyukur banget, jadi saya mengharapkan untuk masyarakat Indonesia secepatnyalah datang mumpung ada promo silahkan hubungi PLN dan Instal PLN Mobile, Terimakasih” kata Sacha. (ro/pln)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

9 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

11 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

11 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

13 hours ago

Debat Soal Tata Kelola SDA, Dua Cawagub Dukung Pandangan Johni Asadoma

Kupang - Calon wakil gubernur NTT dari pasangan nomor Urut 2, Johni Asadoma diapresiasi saat…

18 hours ago

Terjawab, Program Air di NTT Ternyata Inisiatif Pemerintah Pusat, Dikerjakan TNI

Kupang - Masalah air bersih di Nusa Tenggara Timur (NTT) terus menjadi perhatian utama. Menurut…

1 day ago