Categories: Humaniora

Gadis 16 Tahun Tewas Ditabrak Mobil Plat Merah di Maulafa

Kupang – Maria PD Ilu, gadis berusia 16 tahun asal Kelurahan Maulafa, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), tewas setelah ditabrak sebuah mobil berpelat merah.

Perempuan muda yang mengendarai sepeda motor Honda Beat tersebut, ditabrak oleh mobil Dinas Kehutanan setempat yang dikemudikan Semuel Melianus Nubatonis, seorang Aparatur Sipil Negara (ASN). “Lokasi kejadiannya di jalan Fetor Foenay, perempatan samping Kantor Polsek Maulafa,” ungkap Kapolsek Maulafa AKP Jerry O Puling, kepada sejumlah wartawan di Kupang, Selasa (15/9/2020). Musibah tersebut terjadi Minggu (13/9/2020).

Berdasarkan keterangan dari Semuel, lanjut Jerry, kejadian bermula ketika Semuel yang mengendarai mobil Suzuki Escudo milik Dinas Kehutanan dengan nomor polisi DH 115 GW, bergerak dari arah jalur 40, Jembatan Petuk 1, menuju ke arah Kelurahan Sikumana.

Saat tiba di lokasi kejadian perkara, Semuel sempat membunyikan klakson untuk menyeberangi jalan. Namun, Maria yang mengendarai sepeda Honda Beat tanpa nomor polisi, muncul secara tiba-tiba dari arah samping kanan.

Melihat itu, Semuel tidak sempat mengerem mobil dan langsung menabrak Maria hingga terpental sejauh sekitar 10 meter ke arah kereta jualan. Kemudian, Semuel memberhentikan mobilnya dan mengecek keadaan Maria. Tapi, karena ketakutan lantaran banyak warga yang berdatangan, Semuel langsung meninggalkan lokasi kejadian dan mencari perlindungan di kantor polisi.

Petugas piket Polsek Maulafa selanjutnya mendatangi lokasi kejadian dan membawa Maria ke Rumah Sakit Carolus Boromeus Bello

Setelah sempat dirawat beberapa jam kemudian, Maria akhirnya meninggal. “Pelaku telah diamankan di Polsek Maulafa dan selanjutnya di serahkan ke Unit Laka Res Kupang Kota,” ujar dia. (Giran Bere/kompas.com)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…

2 days ago

Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…

2 days ago

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

3 days ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

3 days ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

4 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

4 days ago