Humaniora

Dr Detji Nuban Pimpin Ikatan Keluarga Alumni UNS NTT, Ini Harapannya

Kupang – Dosen Fakultas Hukum Undana, Dr.Detji Nuban, SH.,M.Hum dipilih sebagai Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Universitas Sebelas Maret (UNS), Senin (20/11/2023)..

Pelantikan berlangsung di Aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Undana oleh Wakil Ketua Umum IKA UNS Pusat, Drs.Bambang Wahyudi.

“Kagiatan pelantikan pengurus Ikatan Keluarga Alumni Universitas Sebelas Maret yang ada di NTT ini, juga kami paketkan dengan seminar nasional,” kata Detji

Saat akan mengikuti kegiatan pelantikan, Dr.Detji juga sempat membeberkan sejumlah kegiatan yang akan di ikuti peserta yakni pelantikan Pengurus IKA UNS NTT Tahun 2023 dan seminar nasional dengan narasumber Drs.Bambang Wahyudi.

Sebelum dilantaik, Dr Detji berharap kehadiran IKA di NTT menjadi wadah silaturahmi bagi semua alumni yang pernah mengemban pendidikan di almamater tercinta.

“Kita berharap kehadiran IKA ini dapat menjadi wadah silaturahmi bagi semua alumni UNS,dan juga pengembangan kegiatan atau program-program yang terus membangun setiap orang yang tergabung dalam IKA UNS Ini,” sambungnya.

Tak hanya itu, dalam menghadirkan wadah silaturahmi bagi alumni, program yang akan diusung dalam kepengurusan perdana IKA adalah pendataan bagi semua alumni UNS yang ada di NTT.

“Karena ini pertama maka, hal paling dahulu yang akan kita lakukan adalah pendataan semua alumni UNS yang ada di NTT,“ Tambahnya.

Selanjutnya dalam mengkonfirmasi kehadiran alumni pada pelantikan tersebut Ia menyampaikan bahwa, alumni yang sempat mengambil bagian adalah para alumni yang berkecimpung di lembaga-lembaga pendidikan khususnya di Kota Kupang. (Beny Faofeto/JW

Komentar ANDA?

Canra Liza

View Comments

Recent Posts

Jaringan Politik Nasional Kuat, Cerdas dan Berintegritas, Melki-Johni Pilihan Tepat Pimpin NTT

Kupang Pasangan Calon (paslon) Gubernur dan Calon Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) nomor urut…

2 hours ago

PLN Peduli Bersama SMKN 3 Mataram, Maknai Sumpah Pemuda Lewat Pelatihan Konversi Motor Listrik

Mataram - PLN Peduli melalui PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra)…

4 hours ago

Puluhan Tomas Takari Temui Korinus Masneno Minta Kampanye Akbar

Kupang - Sekitar 30 tokoh masyarakat (Tomas) kelurahan Takari dan desa Noelmina kecamatan Takari, Kamis…

4 hours ago

Pengamat Menilai Konsep Birokrasi yang Ditawarkan Melki-Johni Relevan

Kupang -  Pengamat politik Universitas Muhammadiyah Kupang Ahmad Atang menilai, konsep pengelolaan birokrasi yang ditawarkan…

7 hours ago

Debat Soal Tata Kelola SDA, Dua Cawagub Dukung Pandangan Johni Asadoma

Kupang - Calon wakil gubernur NTT dari pasangan nomor Urut 2, Johni Asadoma diapresiasi saat…

11 hours ago

Terjawab, Program Air di NTT Ternyata Inisiatif Pemerintah Pusat, Dikerjakan TNI

Kupang - Masalah air bersih di Nusa Tenggara Timur (NTT) terus menjadi perhatian utama. Menurut…

17 hours ago