Dibangun Kementerian PUPR, 3 Proyek Penataan Kawasan Kota Kupang Diresmikan Jokowi

  • Whatsapp
Proyek Penataan Kawasan Kota Kupang Foto: Lintasntt.com

Kupang – Presiden Jokowi dijadwalkan meresmikan tiga proyek penataan kawasan Kota Kupang yang dibangun oleh Kementerian PUPR Tahun Anggaran 2020-2021.

Dikutip dari Merdeka.com, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan ada 3 lokasi proyek penataan kawasan Kota Kupang menghabiskan anggaran APBN sebesar Rp81 miliar yakni Kota Lama atau LLBK, Pantai Kelapa Lima, dan Koridor 3 Jalan Frans Seda.

Read More

Tiga proyek ini yang dijadwalkan diresmikan oleh Presiden Jokowi pada Kamis, 24 Maret 2022 pagi. Acara peresmian dipusatkan di Pantai Kelapa Lima. Menurutnya, infrastruktur Kota Kupang yang dibangun itu untuk dukung pariwisata

Dibangun terpadu, mulai dari penataan kawasan, jalan, penyediaan air baku dan air bersih, pengelolaan sampah, sanitasi, dan perbaikan hunian penduduk dengan mempertimbangkan aspek lingkungan, sosial, dan ekonomi.

“Untuk pariwisata, pertama yang harus diperbaiki infrastrukturnya. Kemudian amenities dan event, baru promosi besar-besaran. Kalau hal itu tidak siap, wisatawan datang sekali dan tidak akan kembali lagi. Itu yang harus kita jaga betul,” ujarnya. (gma/merdeka)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *