Kupang – Gugus Tugas Covid-19 Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur melaporkan positif covid-19 bertambah 40 orang , Jumat (3/9/2021).
Tambahan kasus baru tersebut sudah jauh berkurang jika dibandingkan kasus baru pada 2 September sebanyak 74 orang. Tambahan kasus tersebut sudah jauh berkurang dibandingkan kasus harian pada Agustus 2021.
Bahkan dengan tambahan kasus harian di bawah 50, Kota Kupang berpotensi turun ke PPKM Level 2. Sementara itu, kasus aktif covid-19 di Kota Kupang tercatat turun menjadi 591 dibandingkan Kamis (2/9) sebanyak 635 kasus.
Sedangkan pasien sembuh bertambah sebanyak 83 orang dan pasien meninggal bertambah 1 orang. Total pasien meninggal akibat covid-19 di Kota Kupang telah mencapai 316 orang. (gma)