Categories: Humaniora

BPN: Keluarga Tomboy Tidak Punya Tanah 283 Ha di Kota Kupang

Kupang–Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Badan Pertanahan Nasional (BPN) Nusa Tenggara Timur Josias Benyamin Lona menegaskan keluarga Tomboy tidak memilik bidang tanah seluas 283 hektare (ha) di Kota Kupang.

Karena itu menurut Dia, klaim Leonard Tomboy mewakili keluarga Tomboy terkait kepemilihan lahan 283 ha tidak benar.

“Kami mengimbau warga Kota Kupang, jika membeli tanah harus ada sertifikatnya. Maraknya keluarga Tomboy yang memasang papan pengumuman dan mengklaim tanah miliknya di atas tanah milik orang lain merupakan perbuatan penyerobotan tanah karena tanah keluarga Tomboy tidak ada,” kata Josias dalam jumpa pers di Kupang, Kamis lalu.

Saat memberikan keterangan pers, Josias didampingi Kepala BPN Kota Kupang Sumral Buru Manoe.

Ia minta warga Kota Kupang yang membeli tanah harus memastikan tanah tersebut telah bersertifikat. Adapun warga yang membeli tanah dari keluarga Tomboy bakal kesulitan mengurus sertifikat karena tanah tersebut pasti sudah menjadi milik orang lain atau bersertifikat atas nama orang lain.

Untuk memastikan kepemilikan tanah yang akan dibeli, ia minta warga mengecek keabsahan tanah tersebut langsung ke kantor BPN Kota Kupang. “Jangan tertipu dengan rayuan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab,” ujarnya.

Menurutnya BPN Kota Kupang melayani pengurusan tanah secara profesional, cepat, tepat dengan menggunakan komputerisasi. “Pelayanan Kantor BPN Kota Kupang menjadi contoh sebab baru satu kantor yang menggunakan komputerisasi. Untuk tahun 2017 sistem kaomputerisasi ini akan diterapkan di 19 kantor BPN kabupaten yang tersebar di wilayah NTT,” ujarnya. (gm)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

Srikandi PLN UIP Nusra Gandeng RS Siloam Mataram Edukasi Cegah Kanker Payudara

Mataram -Srikandi PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Nusa Tenggara (UIP Nusra) menggandeng Rumah Sakit…

3 hours ago

Buka Pojok Pajak di CFD, KPP Pratama Kupang Ingatkan Wajib Pajak Lapor SPT Tepat Waktu

Kupang - Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Kupang mengingatkan Wajib Pajak (WP) segera melaporkan Surat…

5 hours ago

Wagub NTT Johni Asadoma Sambut Kunjungan Dubes Vatikan

Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) NTT, Johni Asadoma menjemput Duta Besar Vatikan untuk Indonesia (Nuncio),…

9 hours ago

Gubernur Melki Laka Lana Tegaskan Semua Koperasi Bersinergi dengan Koperasi Merah Putih

Jakarta - Gubernur Nusa Tenggara Timur, Emanuel Melkiades Laka Lena menyatakan siap mendukung program koperasi…

14 hours ago

Telkomsel Siaga RAFI 2025, Perluas Cakupan Jaringan 5G Hingga Pendekatan AI

Denpasar - Menyambut Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2025, Telkomsel kembali memperkuat perannya sebagai penyedia layanan…

23 hours ago

Hilang Terseret Banjir di Manggarai, Kakek 70 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa

Dahlan, kakek berusia 70 tahun asal Desa Desa Golo Sepang, Kecamatan Boleng Kabupaten Manggarai Barat,…

1 day ago