Bercanda Todongkan Pistol ke Perut, Briptu ER Malah Tembak Warga Sipil Hingga Tewas

  • Whatsapp
Ilustrasi

Waikabubak – Ferdinandus Lango Bili, 27, warga Kelurahan Weekarou, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur tewas tertembak senjata oknum polisi, Briptu ER, Sabtu (7/1/2023) dini hari.

Informasi yang dihimpun menyebutkan, Briptu ER adalah anggota Polres Sumba Barat. Peristiwa berasal dari saat dia bersama temanya Briptu Brian YK menghadiri acara syukuran seroang temannya bernama Feki di Belakang GKS Letemalauna, Kelurahan Wailiang, Kecamatan Kota Waikabubak.

Read More

Di rumah itu ada juga Ferdinandus Lango Bili bersama Wahyu Gamiliel Eltari Raja, Yeheskiel Wala, dan Steven Leonardo Saputra Ngili. Mereka membakar bebek, kemudian kembali menengak minuman keras. Beberapa saat kemudian Briptu ER mengambil senjata kemudian mengarahkan ke perut Ferdinandus dengan tujuan bercanda dan menggertak.

Briptu ER mengarakan senjata ke perut diduga karena korban mengancungkan pisau ke arah Briptu ER sambil menantang anggota polisi tersebut untuk menembaknya.

Tanpa diduga, pistol meletus dan korban berdarah. Ia sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tidak tertolong. Briptu ER kemudian mengamankan diri ke Polres Sumba Barat.

Kapolda NTT Irjen Johni Asadoma membenarkan kejadian tersebut. “Bena, sudah ditangani Polres Sumba Barat,” ujarnya. (*/gma)

 

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *