Categories: Humaniora

Bank NTT Donor Plasma Konvalesen untuk Pasien Covid-19

Kupang – Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menggelar donor darah dan plasma plasma konvalesen untuk terapi penyembuhan pasien covid-19.

Direktur Utama Bank NTT Harry Alex Riwu Kaho mengatakan kegiatan tersebut merupakan kontribusi terhadap masalah kemanusiaan dalam masa pandemi covid-19.

“Donor darah massal hari ini berhasil menyumbang 83 kantong darah dan 15 kantong plasma konvalesen,” katanya seperti dikutip dari siaran pers, Sabtu (27/2/2021).

Untuk plasma konvalesen yang barhasil terkumpul, terdiri dari tiga kantong darah O, enam kantong golongan darah B, dua kantong golongan darah A dan satu kantong golongan darah AB.

Khusus pendonor plasma konvalesen, menurut Riwu Kaho, sebelum didonor, mereka mengikuti tahapan pengambilan sampling darah H-1 dan setelah dinyatakan layak, barulah melakukan donor. Sedangkan bagi pendonor darah sukarela sebelum melakukan donor menjalani rapid test antigen.

“Ide ini muncul dari keterpanggilan kita untuk menolong mereka yang sedang terpapar covid-19. Ketika mereka mendapatkan donor plasma dan sembuh tentu akan timbul rasa percaya diri,” ujarnya.

Pada Maret 2021, direncakana kembali digelar donor plasma konvalesen massal yang dijadwalkan di halaman kantor gubernur. (gma)

Komentar ANDA?

AddThis Website Tools
Canra Liza

Recent Posts

Dari Bumi Lamaholot, Fadli Zon dan Wagub Johni Asadoma Dorong Pariwisata Berbasis Budaya

Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…

1 day ago

Polairud Polda NTT Gagalkan Penyelundupan 100 Detonator dari Makassar ke Labuan Bajo

Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…

2 days ago

Kartini Tangguh, Perempuan Penjaga Terang di Timur Indonesia

Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…

2 days ago

PLN Jadi Perusahaan Energi Terbaik untuk Mengembangkan Karir di Indonesia versi LinkedIn

Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…

3 days ago

Persiapan Sudah Luar Biasa, Tapi Gibran Batal Datang ke Maumere

Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…

4 days ago

Kamis, Gibran ke Maumere Cek Makan Bergizi Gratis dan Kunjungi Bendungan Napun Gete

Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…

4 days ago