Categories: DaerahLembata - Alor

Bangkitkan Ekonomi, Bank NTT Salurkan Rp14,91 Miliar Lewat Kredit Mikro Merdeka

Lewoleba – Terobosan yang luar biasa dilakukan oleh Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT), Viktor Bungtilu Laiskodat demi membangkitkan semangat dan harapan agar perekonomian masyarakat bangkit di masa pandemi covid-19.

Terobosan ini juga diharapkan membebaskan masyarakat dari belenggu rentenir. Untuk itu, Pemprov NTT bersama OJK NTT dan Bank NTT mendesain suatu skema pembiayaan yang diberi nama Kredit Mikro Merdeka, yakni Merdeka dari Bunga, Merdeka dari Agunan dan Merdeka dari Rentenir.

Skema pembiayaan ini bertujuan memudahkan para pelaku usaha mikro memperoleh permodalan dengan mudah, murah dan cepat.

Adapun total penyaluran Kredit Mikro Merdeka pada pada 23 Kantor Cabang Bank NTT sebesar Rp14.091.012.500, disalurkan kepada 2.566 pelaku usaha. Penyerahan kredit mikro merdeka ini dilakukan oleh Gubernur Viktor Laiskodat didampingi Direktur Bank NTT Harry Alexander Riwu Kaho di Pasar digital Pada, Lewoleba, ibu kota Kabupaten Lembata, Kamis (7/4/2022)

Untuk Bank NTT Kantor Cabang Lembata, total kredit mikro merdeka yang disalurkan tercatat Rp697.000.000 kepada 135 debitur. (*/gma)

Komentar ANDA?

Canra Liza

Recent Posts

KPU Tetapkan Melki-Johni Gubernur dan Wakil Gubernur NTT Terpilih

Kupang - KPU NTT menggelar rapat pleno terbuka penetapan calon gubernur dan calon wakil gubernur…

10 hours ago

Perokris PLN Berikan Bantuan Pembangunan Delapan Gereja di NTT

Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Nusa Tenggara Timur melalui Persekutuan Rohani…

12 hours ago

Johni Asadoma Sapa Difabel dengan Bahasa Isyarat

Kupang - Wakil Gubernur NTT terpilih Johni Asadoma menyapa disabilitas mengunakan bahasa isyarat saat menyampaikan…

13 hours ago

Johni Asadoma Syukuran Ulang Tahun ke-59 Bersama 500 Difabel

Kupang - Wakil Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) terpilih, Johni Asadoma merayakan ulang tahunnya yang…

1 day ago

KPU Tetapkan Melki-Johni Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih NTT 9 Januari

Kupang - KPU Nusa Tenggara Timur (NTT) akan melaksanakan pleno penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur…

1 day ago

Kronologi Tragedi Berdarah di Rote Timur, Pelaku Diduga Ingin Menguasai Sawah Milik Korban

Kupang - Ferdinan Lalay, pelaku pembacokan terhadap Yafet Lalay di Persawahan Nggeladale, Desa Matasio, Kecamatan…

2 days ago