Foto BKPPN Kupang
Waikelo – Nelayan menemukan bangkai paus jenis sperma (Physeter macrocephalus) jantan terdampar di Pelabuhan Waikelo, Kabupaten Sumba Barat Daya (SBD), NTT, Minggu (10/10/2021).
Kepala BKPP NTT Imam Fauzi mengatakan, bangkai paus ditemukan oleh nelaan bermama Ahmad pada pukul 09.00 Wita.
“Nelayan itu berinisiatif menarik bangkai Paus ke daratan untuk dilakukan penanganan yang layak serta dilaporkan ke Kabid Penangkapan Dinas Perikanan Kabupaten SBD yang selanjutnya diteruskan ke BKKPN Kupang,” katanya, Senin (11/10).
Pada pukul 14.00 Wita, tim quick response BKKPN NTT tiba di Waikelo untuk melakukan pengumpulan data. Bangkai paus itu memiliki panjang total 5.8 meter, lingkar badan terbesar 2.98 meter, dan lebar ekor 1.8 meter.
Terdapat juga luka tusuk sebanyak 22 buah di antaranya berada di sekitar lubang nafas dengan luka cukup dalam. Selanjutnya dikuburkan pada pukul 22.00 Wita. (gma)
Kupang - Exotic Lamaholot yang digelar di Larantuka, Flores Timur, Jumat (26/4/2025), menjadi pintu masuk…
Kupang - Direktorat Polairud Polda NTT berhasil mengagalkan penyelundupan 100 detonator untuk pengeboman ikan di…
Kupang - Di balik nyala yang menerangi Pulau Timor, ada kisah seorang perempuan muda yang…
Jakarta - PT PLN (Persero) menjadi perusahaan energi terbaik untuk mengembangkan karir di Indonesia. Capaian…
Kupang - Persiapan kunjungan Wapres Gibran Rakabuming Raka ke Maumere, Kabupaten Sikka, NTT pada Kamis…
Kupang - Wapres Gibran Rakabuming Raka dijadwalkan meninjau pelaksanaan program Makan Siang Gratis (MBG) di…