APD dan Rapid Test RS Aeramo Ikut Terbakar

  • Whatsapp
Ilustrasi

Kupang – Seluruh alat pelindung diri (APD) bersama rapid test ikut terbakar dalam musibah kebakaran dua ruangan farmasi Rumah Sakit Daerah (RS) Aeramo, Kabupaten Nagekeo, Sabtu (9/5) pukul 03.00 dini hari.

Kepala Dinas Kesehatan NTT dokter Dominikus Mere mengatakan pihaknya akan mengirim APD dan juga obat-obatan untuk Rumah Sakit Aeramo di Nagekeo pada Minggu (10/5).

Read More

APD pengganti tersebut akan dikirim menggunakan pesawat Dimonim Air yang dicarter oleh pemerintah daerah.

Pesawat yang mengangkut APD dan obat-obatan akan mendarat di Bandara H Aroeboesman di Kabupaten Ende, selanjutnya APD dan obat-obatan diangkut ke Nagekeo menggunakan angkutan darat. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *