Kementan Kirim 2.500 Dosis Vaksin Rabies ke TTS

  • Whatsapp
Ilustrasi/Foto: Lintasntt.com

Kupang – Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH), Kementerian Pertanian (Kementan) mengirim 2.500 dosis vaksin rabies ke Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), NTT yang akan digunakan untuk vaksinasi hewan penular rabies di daerah itu.

Kepala Bidang Kesehatan Hewan Dinas Peternakan NTT drh Melky Angsar mengatakan ribuan dosis vaksin rabies tersebut diserahkan kepada Polres Timor Tengah Selatan, Sabtu (3/6) pagi.

Read More

Vaksin tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah mencegah meluasnya kasus gigitan anjing rabies.

Kepala Balai Karantina Pertanian Kelas 1 Kupang, drh Yulius Umbu mengatakan kasus gigitan anjing rabies di kabupaten tersebut bertambah tiap hari.

Selama Jumat (2/5), tercatat tambahan 21 kasus gigitan baru sehingga total kasus gigitan anjing rabies di daerah itu bertambah menjadi 128 orang. Dari jumlah tersebut, satu orang meninggal.

Wilayah yang terdapat kasus gigitan anjing rabies juga bertambah. Sebelumnya satu desa dan satu kecamatan, kini meluas menjadi 39 desa dan 11 kecamatan.

“Jumlah orang dilaporkan digigit anjing 21, gejala tidak khas rabies ada 13, jumlah korban gigitan anjing yang dirawat 105 orang dirawat dan orang yang mendapatkan pelayanan vaksinasi antirabies dosis pertama sebanyak 45 orang,” kata drh Yulius Umbu. (mi)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *