Kupang – Pemerintah Kota Kupang, NTT segera menerapkan aplikasi e-kinerja untuk mempermudah pengelolaan kinerja pegawai sekalgius mengukur tingkat efektivitas dan kreativitas mereka dalam bekerja.
Penerapan e-kinerja tersebut diawali Kegiatan ‘Bimbingan Teknis Penerapan Aplikasi E-Kinerja Lingkup Pemerintah Kota Kupang’, Rabu (12/8). Kegiatan dibuka Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore. Kegiatan ini berlangsung sampai Kamis (13/8).
Menurut Jefri, saat ini aparatur sipil negara (ASN) dituntut melakukan semua proses kerja berbasis teknologi. Aplikasi ini akan memudahkan dalam perencanaan, pelaksanaan tugas-tugas dan penilaian kinerja, yanggilirannya akan mendasari pemberian tambahan penghasilan pegawai secara adil. “Penerapan aplikasi e-kinerja ini sebagai upaya memberikan apresiasi dan pengakuan atas kinerja pegawai,” ucapnya.
Dengan adanya e-kinerja pejabat struktural akan lebih mudah melakukan monitoring, evaluasi, dan pengawasan terhadap kinerja dan perilaku stafnya.
“Diharapkan kelak tidak ada lagi pegawai yang tidak tahu akan apa yang harus dikerjakan dan hanya sekedar menunggu perintah atasan,” kata Jefri. Kegiatan tersebut dihadiri 204 orang berasal dari seluruh instansi di Kota Kupang,.
Sekda Kota Kupang Fahrensy Priestly Funay mengatakan pasca penerapan e-kinerja kualitas ASN dan pelayanan publik semakin meningkat. “Setelah adanya peningkatan disiplin dan kinerja pegawai pelayanan kepada masyarakat bisa dilaksanakan secara maksimal,” ujarnya. (gma)