Golkar-PKB NTT Berpeluang Koalisi karena Ada Kesamaan Visi

  • Whatsapp
Medah Daftar di PKB

Kupang–Partai Golkar dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) berpeluang koalisi untuk bersama-sama mengusung pasangan calon gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) periode 2018-2023 karena memiliki kesamaan visi mensejahterakan masyarakat.

“Kami merasa bahwa perjuangan Partai Golkar dan PKB selaras di tingkat nasional mupun di daerah. Kita sama-sama ingin mensejahterakan masyarakat,” kata Ketua DPD Partai Golkar NTT Ibrahim Medah kepada wartawan seusai menyerahkan berkas pendaftaran bakal calon gubernur di DPW PKB di Kelurahan Fatululi, Kota Kupang, Rabu (17/5/2017) sore.

Read More

Karena ada kesamaan visi, keputusan Partai Golkar mendaftar sebagai bakal calon gubernur ke DPW PKB NTT sudah tepat.

“Jika Tuhan berkenan, kita berkoalisi dan memenangkan pilkada ini. Ini merupakan kekuatan besar untuk bersama sama membangun NTT,” kata Medah.

Medah menyebutkan keselarasan visi partai golkar dan PKB mulai dari tingkat nasional sampai daerah. “Ada sejumlah program yang ingin kita wujudkan di era 2018-2023. Tentu kami ingin agar bersama-sama PKB mengeluarkan NTT dari konotasi negatif sebagai daerah miskin, ” ujarnya.
Sekretaris DPW PKB NTT Aloysius M Ladi mengatakan pendaftaran Ibrahim Medah ke PKB sekaligus membangun harapan dua partai ini bersama-sama menjalin kerjasama membangun NTT.

“Visi yang sama sehingga tidak ada yang mustahil,” kata Dia. (gma)

Komentar ANDA?

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *