Kupang – Sebanyak 1.453 tenaga kesehatan (nakes) di NTT telah divaksinasi covid-19 sampai Rabu (27/1/201) siang.
“Terdiri dari 900 nakes di Kota Kupang dan 553 nakes di Kabupaten Kupang,” kata Sekda NTT Benediktus Polo Maing dalam jumpa pers di Kupang, Rabu.
Dengan demikian, dari 5.705 nakes yang tercatat menerima vaksin di Kota Kupang dan Kabupaten Kupang, sampai Kamis pagi tersisa 4.252 orang.
Sementara itu, sebanyak 55.520 vial vaksin covid-19 tahap kedua sudah tiba di NTT dan sedang dalam proses distribusi ke kabupaten.
Menurut Benediktus, vaksin tahap kedua tersebut masih diperuntukan bagi nakes sebanyak 27.760 orang di 20 kabupaten. Dari kabupaten tersebut, Kabupaten Nageko sudah mengambil vaksin sebanyak 1.840 vial. “Saya minta kabupaten segera mengambil untuk melaksanakan vaksinasi covid-19,” katanya. (gma)
Kupang - Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena menerima kunjungan Ketua Ikatan Apoteker Indonesia (IAI)…
Kupang - Wakil Gubernur (Wagub) Nusa Tenggara Timur (NTT) Johni Asadoma memimpin rapat terbatas dengan…
Kupang - PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) NTT melalui PLN Unit Pelaksana Pembangkitan…
Kupang - Gubernur NTT Emanuel Melkiades Laka Lena bersama Wakil Gubernur NTT Johni Asadoma (Melki-Johni)…
Bandung - PT PLN (Persero) bersama dengan PT Pindad menandatangani memorandum of understanding (MoU) dalam…
Kupang - Komisaris Utama PT Asabri Fary Francis menempati jabatan baru sebagai deputi bidang pengusahaan…